7 Fakta Stranger Things 5, Bujet Raksasa, Bakal Ada Tokoh Penting yang Tewas
Foto: Poster Stranger Things Season 5.--Netflix Tudum
Namun, sebagian teori lain menyebut "Crawl" bisa menjadi simbol perjalanan batin para karakter utama yang kini harus menghadapi trauma, kehilangan, dan ketakutan terbesar mereka.
The Duffer Brothers sendiri masih merahasiakan maknanya, hanya menyebut bahwa episode pembuka ini akan menjadi "awal dari akhir" yang intens dan penuh kejutan emosional.
5. Beberapa Karakter Akan "Pergi Selamanya"

Foto: First look memperlihatkan beberapa karakter dalam Stranger Things Season 5.--Netflix Tudum
Fakta yang menyedihkan. Karena musim kelima ini akan menampilkan beberapa karakter yang tewas. The Duffer Brothers sudah mengonfirmasi bahwa mereka tidak takut membuat keputusan berani demi penutupan yang emosional dan bermakna.
"Kami tahu akhir yang kami tuju, dan itu tidak akan mudah untuk semua karakter," ungkap Matt Duffer dalam wawancara dengan TV Line.
Pernyataan itu membuat penggemar berspekulasi bahwa karakter penting yang akan menjadi korban. Mulai dari Steve (Joe Keery), Max, Dustin (Gaten Matarazzo), atau bahkan Eleven (Millie Bobby Brown). Ah, tidak siap!
BACA JUGA:Ending Bikin Penasaran, Kapan Stranger Things Season 4 Bagian Kedua Dirilis?
BACA JUGA:Stranger Things 4 Pecahkan Rekor Serial Netflix Paling Banyak Ditonton
6. Rencana Spin-Off Masih Dirahasiakan

Foto: First Look Stranger Things Season 5.--Netflix Tudum
Stranger Things dipastikan berakhir di musim kelima. Namun, The Duffer Brothers mengonfirmasi bahwa dunia ini belum sepenuhnya selesai. Mereka tengah mengembangkan proyek spin-off rahasia bersama Netflix.
Dilansir dari Glass Almanac, Ross Duffer mengatakan, "Ini akan sangat berbeda dari serial utama, tapi memiliki DNA yang sama."
Proyek itu masih dalam tahap awal. Dan Duffer Bersaudara berjanji tidak ada karakter utama yang kembali. Artinya spin-off ini benar-benar akan membawa nuansa baru.
BACA JUGA:Review Stranger Things Season 4 (1): Mari Bicara Soal Eddie Munson...
BACA JUGA:Review Stranger Things Season 4 (2): Siapakah Villain Sebenarnya Musim Ini?
7. Jadwal Tayang Stranger Things Season 5

Foto: Poster promosi resmi Stranger Things Season 5 yang menampilkan tanggal rilisnya.--Netflix Tudum
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber