VinFast Kenalkan MPV Listrik 7 Penumpang dan Pikap Double Cabin di GAIKINDO Jakarta AutoShow 2025

VinFast Kenalkan MPV Listrik 7 Penumpang dan Pikap Double Cabin di GAIKINDO Jakarta AutoShow 2025

VinFast Limo Green, MPV listrik 7 penumpang yang dikenalkan di GAIKINDO Jakarta AutoShow di ICE BSD, Tangerang, 21 November 2025. -Foto: VinFast Via IDComm-

TANGERANG, HARIAN DISWAY – Pasar mobil listrik di Indonesia semakin menarik dan kompetitif. Model baru terus bermunculan. Di ajang GAIKINDO Jakarta AutoShow yang berlangsung 21-30 November 2025 di ICE BSD, Tangerang, pabrikan asal Vietnam, VinFast, mengenalkan dua model mobil listrik terbaru mereka. 

Limo Green, mobil listrik jenis MPV 7 penumpang yang sudah lama ditunggu diperkenalkan pada Jumat, 21 November 2025. Mobil itu secara resmi baru diluncurkan tahun depan. Selain itu, VinFast mengenalkan VF Wild. Ini adalah mobil pikap double cabin. Kehadiran 2 model terbaru VinFast tersebut menyedot perhatian pengunjung GAIKINDO Jakarta Auto Show. 


Suasana perkenalan VinFast Limo Green dan VF Wild di booth VinFast di GAIKINDO Jakarta AutoShow di ICE BSD, Tangerang, 21 November 2025. -Foto: VinFast Vietnam via ID Comm-

Dalam siaran persnya, VinFast menyebut bahwa perkenalan dua model terbaru itu tidak hanya menegaskan langkah ekspansi global VinFast yang cepat. Tetapi juga mencerminkan komitmen kuat perusahaan terhadap visi Move People Ahead – Bring the Nation Forward. Dan tentu saja sebagai kontribusi nyata dalam mendorong mobilitas berkelanjutan dan pembangunan sosial-ekonomi di Indonesia.


VinFast Wild, mobil listrik pikap double kabin yang diperkenalkan di GAIKINDO Jakarta AutoShow di ICE BSD, Tangerang, 21 November 2025. -Foto: Tomy Gutomo-Harian Disway-

Di ajang GAIKINDO Jakarta AutoShow VinFast menampilkan semua produknya yang sudah beredar di Indonesia. Mulai dari VF 3 (mini-SUV), VF 5 (A-SUV), VF 6 (B-SUV), VF e34, hingga VF 7 (C-SUV).

BACA JUGA:VinFast Media and Expert Trip 2025 (1): 98 Persen Produksi Dikerjakan Robot

BACA JUGA:VinFast Media and Expert Trip 2025 (2): Fokus Bangun Ekosistem Kendaraan Listrik

Namun, fokus utama pameran kali ini bagi VinFast adalah mengenalkan Limo Green dan VF Wild. Limo Green diperkenalkan melalui sesi pre-launch showcase bertema Unlock Your Curiosity. Momen ini memberikan kesempatan eksklusif bagi pengunjung untuk menyaksikan secara langsung model strategis VinFast yang akan diluncurkan secara resmi pada Maret 2026.

MPV tujuh penumpang yang serbaguna ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan keluarga maupun operator layanan transportasi. Dengan dimensi 4.730 mm (P) x 1.870 mm (L) x 1.690 mm (T) dan wheelbase 2.840 mm, model ini menawarkan kabin yang luas dan kenyamanan optimal di seluruh tiga baris kursinya. Berbekal teknologi baterai LFP, model ini mampu menempuh jarak hingga 470 km dalam sekali pengisian.

Di Vietnam, Limo Green sudah terjual 6.500 unit hanya dalam tiga bulan sejak peluncurannya. Angka ini menempatkannya di jajaran teratas segmennya.

Sementara itu, konsep VF Wild hadir dengan ambisi kuat untuk memimpin segmen pikap midsize, dengan dimensi impresif mencakup panjang 5.324 mm dan lebar 1.997 mm. Inovasi desainnya tampak pada bak belakang yang dapat diperpanjang secara otomatis melalui mekanisme jendela belakang dan kursi baris kedua yang dapat dilipat. Ini adalah fitur yang memaksimalkan kapasitas kargo tanpa mengorbankan kenyamanan penumpang. 

BACA JUGA:VinFast Media and Expert Trip 2025 (3): Indonesia Bisa Jadi Rumah Kedua bagi Vingroup

BACA JUGA: VinFast Media and Expert Trip 2025 (4): Kampus Bintang 5, Tetap Ada Indomie di Kantin

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: