Spesifikasi Logitech MX Master 4, Mouse Produktivitas Premium dengan Presisi Tinggi
Mouse Logitech MX Master 4 menawarkan desain ergonomis, sensor presisi, dan fitur produktivitas.-Debashis Sarkar-Hindustan Times
HARIAN DISWAY - Logitech MX Master 4 resmi dipasarkan sebagai mouse nirkabel premium. Menyasar kalangan profesional dan kreator dengan mengedepankan kenyamanan, presisi, serta efisiensi kerja.
Mouse itu menempati segmen kelas atas. Di India, dipasarkan dengan harga kisaran 15.995 Rupee (sekitar Rp3.400.000 - Rp3.500.000).
Logitech memosisikan MX Master 4 sebagai alat kerja serius untuk penggunaan jangka panjang di meja kerja.
Dari sisi desain, MX Master 4 mempertahankan ciri khas seri MX dengan bentuk ergonomis khusus pengguna tangan kanan.
BACA JUGA:Review Lenovo LOQ 15IAX9I, Solusi Gaming dan Produktivitas dalam Satu Perangkat
BACA JUGA:Threads Lakukan Update Fitur di Perangkat iOS
Lekukan bodinya menopang telapak tangan secara alami. Membantu menjaga posisi pergelangan tetap rileks. Bahkan saat digunakan berjam-jam. Ukurannya sedikit lebih besar dibanding generasi sebelumnya. Memberi kesan kokoh dan stabil.

Logitech MX Master 4 adalah salah satu mouse produktivitas terbaik yang tersedia saat ini.-Debashis Sarkar-Hindustan Times
Dengan bobot sekitar 150 gram, mouse itu memang terasa lebih berat dibanding mouse ringkas.
Namun, justru mendukung kontrol yang lebih presisi. Lapisan matte pada bodinya juga dirancang tahan sidik jari. Juga tetap nyaman digunakan dalam sesi kerja panjang.
Performa menjadi salah satu nilai jual utama MX Master 4. Mouse itu dibekali sensor hingga 8.000 DPI.
BACA JUGA:Perangkat Apa Saja yang Anda Perlukan untuk Membangun Rumah Pintar?
BACA JUGA:Laptop LG Gram Pro 2026: Aerominum, Dual-AI, dan RTX 5050 Hadir di CES
Itu mampu melacak pergerakan dengan akurat di hampir semua permukaan. Termasuk kaca. Fitur itu dinilai sangat membantu pengguna yang kerap berpindah meja kerja tanpa alas mouse.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: hindustantimes.com