Reset Indonesia

Reset Indonesia

ILUSTRASI Reset Indonesia.-Maulana Pamuji Gusti-Harian Disway-

Argumennya kokoh karena berpijak pada data dan observasi lapangan, tidak sekadar bicara statistik. Dikuatkan dengan pengungkapan sisi-sisi kemanusiaan, menghadirkan suara orang-orang marginal yang sering diabaikan. 

Reset Indonesia menyerukan rekonstruksi total. Demokrasi harus kembali ke rakyat, bukan pesta elite. Ada usulan mengenai partai lokal, otonomi sejati, dan pengakuan hak adat. Visi akhirnya adalah Indonesia yang adil, ramah ekologis, dan setara. 

Reset Indonesia tidak menawarkan cetak biru masyarakat ideal Indonesia pada 2045. Namun, setidaknya ada satu lagi yang mengingatkan bahwa arah perjalanan bangsa perlu ditata ulang, bukan menekan tombol delete, melainkan menata ulang pembangunan Indonesia sebagai rumah bersama yang utuh dan aman untuk semua. 

Pada Pemilu 2019 Prabowo Subianto menulis buku Paradoks Indonesia, kurang lebih isinya mirip dengan Reset Indonesia. Sekarang saatnya menagih Prabowo supaya tidak sekadar omon-omon. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: