Mantan Pejabat Tinggi AS, Akui Bantuan Kudeta di Berbagai Negara, Termasuk Indonesia?

Sabtu 16-07-2022,16:34 WIB
Reporter : Salman Muhiddin
Editor : Salman Muhiddin

Isinya tentang catatan harian dari tahun 1964-1968. Terungkap adanya upaya AD untuk menyingkirkan Sukarno dan menghancurkan gerakan kiri di Indonesia. Terungkap pula upaya eksekusi terhadap pemimpin PKI, serta keterlibatan pejabat Amerika dalam mendukung AD kala itu. 

Tim Weiner dalam bukunya: "Membongkar Kegagalan CIA" mencatat bahwa Central Intelligence Agency (CIA) ingin menyingkirkan Soekarno karena dianggap sebagai ancaman baru bagi AS. 

Itu terungkap dalam dokumen Dewan Keamanan Nasional lembaga intelijen AS itu, 9 September 1953. Dalam laporan tersebut dibeberkan bahwa situasi Indonesia sudah sangat menakutkan bagi Amerika Serikat.

Mereka menilai Presiden Soekarno yang terlalu memberi angin bagi komunis untuk berkembang di Indonesia. AS yang jadi musuh besar Soviet tak mau hal itu terjadi.  (*)

 

 

Kategori :