BACA JUGA: Kim Seon-ho Dapat Tawaran Bintangi Drama Karya Hong Sisters
Pasalnya, Blue Dragon Film Awards sangatlah bergengsi untuk kategori film. Levelnya hanya sedikit di bawah Baeksang Arts Awards. Kim Seon Ho, yang baru mencatat debut film lewat The Childe, masuk nominasi Aktor Baru Terbaik.
Karena pemenang kategori tersebut ditentukan oleh juri, maka fans brupaya membantunya lewat kategori yang ditentukan lewat voting. Maka, pilihannya adalah Popularity Awards.
Tidak mudah memenangkan Kim Seon Ho di kategori tersebut. Sebab, saingannya terbilang veteran di dunia film. Semua aktor yang dinominasikan dalam Blue Dragon Film Awards tahun ini bisa mendapatkan gelar terpopuler.
BACA JUGA: Pujian Jurnalis Korea buat The Childe, Film yang (Seolah) Dibuat Khusus untuk Kim Seon-ho
Nah, di antara para aktor tersebut, ada satu yang menjadi saingan terkuat Kim Seon Ho. Ia adalah Do Kyungsoo, alias D.O, yang membintangi The Moon. Member EXO tersebut mendapatkan dukungan dari seluruh EXO-L, fans EXO.
KALAHKAN D.O EXO, Kim Seon Ho jadi aktor terpopuler di Blue Dragon Film Awards 2023. Foto: Kim Seon Ho (kanan) dan Song Joong Ki.-Sports Chosun-
Selama dua pekan voting, perolehan suara Kim Seon Ho dan Do Kyungsoo salip menyalip. Namun, pada akhirnya, Kim Seon Ho memenangkan perlombaan itu dengan suara total 836.701. Ia menyapu 50,56% dari seluruh total suara.
Sedangkan Do Kyungsoo mengumpulkan 731.732 suara. Atau 44,52%. Jarak antara keduanya sekitar 66 ribu suara.
BACA JUGA: 7 Fakta tentang Film The Childe yang Dibintangi Kim Seon-ho
BACA JUGA: Fans Kim Seon-ho di Berbagai Kota Gelar Nonton Bareng The Childe, Surabaya Juga Ada!
Seonhohada pun menumpahkan kegembiraan mereka di platform X (dulu Twitter). Mereka sudah sangat excited ketika voting ditutup pada 24 November pukul 12.00 KST. Atau sekitar enam jam sebelum seremoni Blue Dragon Awards dimulai.
"Aku cinta banget fandom ini!! Kalian semua KEREN!!" Seorang Seonhohada menulis dengan semangat.
KALAHKAN D.O EXO, Kim Seon Ho jadi aktor terpopuler di Blue Dragon Film Awards 2023. Foto: Kim Seon Ho muncul di red carpet.-Sports Chosun-
"Kini kita tinggal menunggu Kim Seon Ho berjalan di red carpet. Dan jangan berani-beraninya mengirim video ucapan terima kasih saja, ya! Kami ingin orang beneran yang mengenakan tuksedo dan rambut klimis, OK???" tuntutnya jenaka.
BACA JUGA: Dilamar Park Hoon-jung untuk Film Tyrant, Kim Seon-ho: Aku Enggak Minta, Lho!