Barcelona Ditahan Imbang Bilbao 0-0, Xavi: Kami Sedih, Kami Sedih, Kami Sedih

Senin 04-03-2024,08:37 WIB
Reporter : Retna Christa
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Persaingan di papan atas Liga Spanyol mengalami stalemate alias kemandekan. Bagaimana tidak? Setelah Real Madrid ditahan imbang Valencia 2-2 pada Minggu dini hari, Girona dan Barcelona tak dapat memanfaatkan momentum.

Girona, si peringkat 2, menyerah kepada tuan rumah Mallorca 0-1 dalam lawatan ke Estadio Mallorca Son Moix, Senin, 4 Maret 2024 dini hari. Di sisi lain, Barcelona ditahan imbang tanpa gol di kandang Athletic Bilbao.

Alhasil, klasemen 3 besar La Liga tidak banyak berubah. Real Madrid masih berada di puncak dengan 66 poin. Girona menyusul di bawahnya dengan mengumpulkan 59 poin. Sedangkan Barcelona menguntit di peringkat ketiga dengan 58 poin.

BACA JUGA:Fulltime Girona vs Rayo 3-0: Blanquivermells Ngamuk, Geser Barcelona di Peringkat Kedua

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez menyesalkan peluang-peluang yang terbuang di kandang Bilbao, Estadio San Mames, malam itu. Ia juga menyesalkan kesempatan timnya menyalip Girona dan mendekati Real Madrid. 


BARCELONA ditahan imbang Bilbao 0-0, Xavi: Kami sedih, kami sedih, kami sedih.-Getty Images via AFP-

"Kami tidak bermain bagus," Xavi mengakui, dalam konfrensi pers yang dikutip Forbes. "Kami tidak menyerang dengan baik di saat kami harusnya memiliki inisiatif untuk bermain lebih ke depan," tuturnya.

"Kami sedih karena kami tidak all out dalam pertandingan yang menuntut effort lebih tinggi. Kami sedih karena banyaknya peluang yang terbuang. Kami sedih karena tim ini harusnya bisa melakukan lebih banyak," papar mantan gelandang andalan Barcelona tersebut.

BACA JUGA:Fulltime Barcelona vs Getafe 4-0: Blaugrana Menggila, Salip Girona di Peringkat Kedua

BACA JUGA:Duh! Mantan Bintang Barcelona Dani Alves Terjerat Kasus Pemerkosaan, Dipenjara 4,5 Tahun

Barcelona sejatinya mengawali laga dengan positif. Mereka bermain dengan rapi. Dengan pertahanan yang terorgansasi dengan baik.

Namun, justru di situlah masalahnya. Robert Lewandowski dkk terlalu fokus ke pertahanan. Dan lupa caranya menyerang. Mereka malah hanya mengandalkan serangan balik.

Dalam salah satu upaya serangan balik itu, bek kiri Joao Cancelo nyaris mencetak gol untuk Barca. Tapi upayanya dari jarak 36 meter berhasil dihalau oleh kiper Bilbao Yeray Alvarez.


BARCELONA ditahan imbang Bilbao 0-0, Xavi: Kami sedih, kami sedih, kami sedih.-Getty Images via AFP-

BACA JUGA:Liga Champions: Napoli vs Barcelona 1-1, Lini Depan Bluagrana Bermasalah!

Kategori :