SURABAYA, HARIAN DISWAY - DPW PKB Jawa Timur dipastikan tidak akan mengusung pasangan Khofifah Indar Parawansa - Emil Elestianto Dardak di Pilgub Jatim 2024 nanti.
Partai ini akan menyiapkan penantang baru untuk pasangan petahana Jatim tersebut.
Nama KH Marzuki Mustamar pun digadang-gadang akan diusung PKB. Ketua DPW PKB Jatim Abdul Halim Iskandar baru-baru ini menemui mantan ketua PWNU Jatim itu.
Dalam pertemuan itu, mereka berdiskusi tentang kontestasi pilgub Jatim.
“Gus Halim sudah sowan ke Kiai Marzuki bersama tokoh pesantren. Hasilnya seperti apa dari sowan tersebut saya belum update. Tapi yang pasti ada kabar baik,” kata Bendahara DPW PKB Jatim Fauzan Fuadi saat ditemui usai penyembelihan hewan kurban Idul Adha di Kantor DPW PKB Jatim, Selasa 18 Juni 2024.
Meski belum menerima hasilnya secara resmi, Fauzan menyebut kalau Kiai Marzuki memberi sinyal mau menerima pinangan Bacagub Jatim dari PKB.
BACA JUGA: Crazy Rich Surabaya Usulkan Eri Cahyadi-Hendy Setiono Maju Pilkada Surabaya
“Karena sampai saat ini belum ada gesture politik beliau (Kiai Marzuki,Red) menolak. Tidak ada gesture politik bahwa beliau tidak bersedia (maju Pilgub,Red),” katanya lagi.
Di sisi lain, PKB Jatim juga berusaha menyerap aspirasi kader partai dan masyarakat umum.
Ternyata, banyak masyarakat dan kader mereka yang ingin memiliki figur alternatif. Atau opsi lain dalam Pilgub Jatim November 2024 nanti.
“Gelombang aspirasi dari hari ke hari semakin banyak. Tentu harus jadi pertimbangan serius dari partai untuk menampilkan figur alternatif di Jatim. Jatim butuh lompatan bukan langkah biasa-biasa saja. Capaian yang signifikan, bukan capaian biasa-biasa saja,” ungkapnya.
Saat ini pun banyak wacana yang bermunculan. Fauzan pun sempat mendengar dua opsi pasangan untuk Kiai Marzuki. Pertama Marzuki - Arzeti Bilbina dan kedua Marzuki - Tri Rismaharini.
“Itu semua harus kita komunikasikan dengan parpol lain. Khususnya PDI Perjuangan yang hari ini belum punya dukungan calon gubernur,” terangnya.
Namun yang pasti, ia menegaskan, PKB punya Golden ticket untuk mengusung calonnya di Pilgub Jatim. Mengingat PKB adalah partai pemuncak Pileg di Jatim dengan raihan 27 kursi. “Ada kepastian PKB bisa usung sendiri,” ucap Fauzan.