Penasaran dengan KAIST University? Ini Profil Kampus Heo Seong Beom dan Xaviera di Clash of Champions

Senin 08-07-2024,19:28 WIB
Reporter : Cicik Ike Patriani
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Pernah dengar nama Heo Seong Beom? Itu lho, bocah jenius Korea dengan IQ 151 yang bikin heboh di acara University War? Atau Xaviera Putri, content creator yang jadi peserta di Clash of Champions?

Nah, dua nama keren itu ternyata punya satu almamater yang sama loh! Yups, mereka berdua adalah lulusan dari KAIST University.

Bagi yang belum tau, KAIST adalah singkatan dari Korea Advanced Institute of Science and Technology. Didirikan pada 1971, KAIST merupakan universitas riset pascasarjana pertama di Korea yang fokus pada sains dan teknologi.

BACA JUGA:Bikin Gamon! Tim Maxwell Tereliminasi di Episode 3 Clash of Champions, Netizen pun Galau

Bukan sembarang universitas, KAIST didirikan dengan semangat inovatif untuk memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi di Korea Selatan. Sejak awal, KAIST telah melahirkan banyak ilmuwan dan teknolog hebat yang berkontribusi pada kemajuan bangsa.


KAIST menduduki peringkat #1 Universitas terbaik (CWUR World University Ranking 2024) dan peringkat #53 secara global (QS World University Rankings 2025)--Dok. KBRI Seoul

Hingga saat ini, KAIST telah berkembang menjadi universitas top dunia dengan berbagai program studi. Mulai dari S1, S2, hingga S3.

KAIST menduduki peringkat universitas terbaik di Korea Selatan menurut CWUR World University Ranking 2024. Ia juga dinyatakan sebagai kampus terbaik ke-53 secara global dalam QS World University Rankings 2025.

BACA JUGA:Western Sydney University Buka Kampus di Surabaya, Ada Jurusan Data Science, Computer Science, ICT, dan...

Alumni KAIST

Lebih dari 64.739 alumni KAIST telah sukses di berbagai bidang. Ada yang mengajar dan melakukan penelitian di universitas top dunia. Seperti MIT, Harvard, dan Caltech.

Ada yang bekerja di perusahaan raksasa seperti Samsung, LG, dan Hyundai. Ada juga yang mendirikan bisnis mereka sendiri dan menjadi pengusaha sukses.

Sekitar 20% doktor teknik di Korea dan 10% profesional teknik di Korea adalah jebolan KAIST. Di Samsung Electronics, 25% personel penelitian dan pengembangan (litbang) berasal dari KAIST.

BACA JUGA:Cerminkan Semangat Inovatif dan Dedikasi, Telkom University Surabaya Menggebrak Awal 2024 dengan 7 Hal Ini


PENASARAN dengan KAIST University? Ini profil kampus Heo Seong Beom dan Xaviera di Clash of Champions. Foto: Astronot Yi So Yeon adalah alumnus KAIST.-KAIST University Official-

Kategori :