Jelang Lawan PSBS Biak, Paul Munster Minta Bonek Support Flavio Silva

Sabtu 21-09-2024,13:19 WIB
Reporter : Agustinus Fransisco
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Persebaya menjalani laga tandang ke PSBS PSBS Biak dalam di lanjutan Liga 1 2024/2025. Laga tersebut digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Minggu, 22 September 2024.

Dalam kesempatan tersebut, Paul Munster berpesan kepada Bonek untuk terus mendukung Flavio Silva.

Hingga pekan kelima Liga 1 2024/2025, Flavio Silva memang belum berhasil mencetak gol. Padahal, ia sering dipercaya untuk tampil sebagai starter.

Bonek pun mulai melayangkan kritik kepada pemain yang musim lalu berada di deretan top skor Liga 1 itu. Namun, Coach Munster meminta agar mereka tetap memberikan dukungan kepada Flavio Silva.

BACA JUGA:Persebaya Musim 2023/2024 vs 2024/2025 Pekan Kelima: Dulu Kebobolan 8 Gol, Sekarang Cuma 2!

BACA JUGA:Ini Alasan Ernando Ari Absen saat Persebaya Gilas Persis Solo

"Saya berharap kepada para penggemar juga. Tolong, berikan dukungan kepada Flavio," ujar Paul Munster tentang kurang tajamnya striker yang akrab disapa Ucok tersebut.

Menanti Gol Perdana Flavio Silva


Flavio Silva didatangkan Persebaya dari Persik Kediri untuk Liga 1 2024/2025-Instagram @officialpersebaya -

Juru taktik asal Irlandia Utara itu menegaskan bahwa dukungan dari suporter sangat penting untuk membangkitkan kepercayaan diri Flavio Silva, yang saat ini tengah berada di masa sulit.

Paul Munster meyakini, begitu Flavio Silva mencetak gol pertamanya, ia akan terus mencetak gol di pertandingan-pertandingan berikutnya. Hanya keran golnya saja yang perlu dibuka.

Kritik yang dialamatkan kepada Flavio Silva memang tak bisa dihindari. Sebagai striker, ia diharapkan menjadi ujung tombak serangan dan mencetak gol bagi Bajol Ijo, sebutan Persebaya.

BACA JUGA:Persis Solo Takluk dari Persebaya 1-2, Milomir Seslija Kritik Facundo Aranda

BACA JUGA:Pelatih Persis Solo Puji Gol Pertama Malik Risaldi, Jadi Kunci Kebangkitan Persebaya

Namun, hingga pekan kelima, Flavio Silva masih belum menemukan ketajamannya. Padahal, waktu masih bersama Persik Kediri musim lalu, ia begitu rakus. Mencetak 30 gol dari 45 pertandingan di semua ajang.

Kategori :