Flyover Aloha Dikebut, Jalan Dialihkan

Flyover Aloha Dikebut, Jalan Dialihkan

Kesibukan pekerja memasang tiang pancang flyover Aloha, Senin, 10 April 2023.-Syahrul Rozak Yahya-Harian Disway-

SIDOARJO, HARIAN DISWAY – Lalu lintas di kawasan Bundaran Aloha, Sidoarjo, mulai dialihkan. Sebab, di sana sedang ditanam 30 bore pile (fondasi tanam) yang memakan badan jalan.

 

Senin siang, 10 April 2023, para pekerja menurunkan sejumlah alat berat. Misalnya, crane, pemasang tiang pancang, juga backhoe. Semuanya dipusatkan di Jalan Raya Waru. Tepatnya, di depan Maspion 1. Mereka akan bekerja sepanjang hari, 24 jam nonstop. "Pengerjaannya dikebut sampai mereka libur Lebaran. H-7 Lebaran," kata Aris Purwanto, Manager Konstruksi, Senin, 10 April 2023. Targetnya, pemasangan itu rampung Mei.

 

BACA JUGA : Proyek Flyover Aloha Dimulai, Tuntas April 2024

BACA JUGA : Proyek Flyover Aloha, Tutup Pintu Perlintasan Kereta Api, Usai Lebaran

 

Karena itu, arus lalu lintas pun ditata. Pengguna jalan yang mengarah ke utara harus minggir ke sisi barat jalan. Yakni, di jalur beton di depan kawasan pabrik itu.

 

Kini sudah ada dua batang tiang pancang yang dicor. Kurang lima. "Setelah selesai, baru kita naikkan konstruksi bangunan lain. Seperti, girder (bentang antar tiang pancang, Red) jembatan, dan lainnya itu," imbuh Aris.

 

Di sisi timur Bundaran Aloha, pemasangan bore pile juga terus berlanjut. Tepatnya di sisi kiri Taman Pesawat Ilyushin-28, dekat perlintasan kereta api. Rencananya, kawasan itu akan ditutup total mulai 28 April 2023. (Eko Setyawan)

 


BACKHOE proyek flyover Bundaran Aloha yang terus bekerja sepanjang hari.-Syahrul Rozak Yahya-Harian Disway-

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: