Purabaya Siapkan Pintu VIP Khusus Penumpang Eka Mira, Sugeng Rahayu, dan Harapan Jaya.

Purabaya Siapkan Pintu VIP Khusus Penumpang Eka Mira, Sugeng Rahayu, dan Harapan Jaya.

Rombongan penumpang bus Harapan Jaya mengakses pintu VIP di Terminal Purabaya, Surabaya, Senin, 8 Mei 2023-Wawan-Harian Disway

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Terminal Purabaya, Surabaya terus berbenah. Penumpang bus tak lagi harus repot-repot berjalan jauh, apalagi harus naik ke lantai 2 untuk menuju ke armada bus yang hendak dinaikinya. Sebab, saat ini pintu VIP penumpang di dekat ruang tunggu, lantai 1, sudah dibuka.

 

Maka, penumpang cukup duduk manis, sambil menunggu bus-nya merapat ke pintu VIP, sesuai jam keberangkatannya. "Nanti, ada petugas pul bus yang melayani mereka. Membukakan pintu di tengah itu," ujar Cipto Widiyanto, Pengatur Lalu Lintas Terminal Tipe A Purabaya, Surabaya.

 

Namun, tidak semua penumpang dapat mengakses pintu VIP tersebut. Hanya penumpang dari bus yang membuka gerai di ruang tunggu lantai 1 terminal saja yang bisa memanfaatkan jalur keberangkatan itu. Saat ini, baru tiga pul bus yang membuka gerai. Yaitu, Eka Mira, Sugeng Rahayu, dan Harapan Jaya.

 

"Rencananya, ada dua gerai pul bu lagi. Yaitu pul bus 27 Trans dan KYM," lanjut Cipto. Pun pihaknya masuk membuka kesempatan kepada pul bus lain yang ingin membuka gerai di ruang tunggu lantai 1 itu. Tetapi, saat ini masih terbatas. Ruang tunggu di lantai 1 itu, hanya cukup membuka dua gerai lagi.

 

"Sementara ini, siapa yang cepat, yang dapat," terang Cipto. Pul bus yang sudah membuka gerai di lantai 1 pun, membuka layanan pembelian tiket secara on the spot dan by aplikasi.

BACA JUGA:Pertamina Tampilkan UMKM dan Desa Wisata Binaan Dalam KTT ASEAN ke 42

BACA JUGA:Magang di Jaguar Land Rover, Inggris, Mahasiswa UK Petra terlibat Proyek Mercia Park

Sebagian dari pul bus, meminta penumpang datang lebih awal, atau datang 30 menit sebelum jam keberangkatannya. Sehingga, dapat menikmati layanan pintu VIP secara maksimal. Karena pintu VIP di lantai dasar itu selalu terkunci.

 

Seperti, pada Senin siang, 8 Mei 2023. Seorang petugas pul bus Harapan Jaya, terlihat melayani sejumlah rombongan penumpang di pintu VIP itu. Penumpang mereka dipersilahkan keluar, dan disambut oleh bus-nya yang sudah dipesannya.

 

"Layanan dan fasilitas di sini mirip di pul kami. Mereka kita manjakan dengan layanan baru ini," ujar petugas pul bus Harapan Jaya Supriyanto, di sela dirinya membukakan pintu penumpangnya tersebut. Biasanya, gerai layanan semacam itu, ada di layanan tipe bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP). Baik ekonomi maupun bus cepat namun terbatas (Patas).

BACA JUGA:KONI Jatim Menjerit, Minta Gubernur Cairkan Anggaran Porprov

BACA JUGA:Pelaporan SPT Tahunan Tumbuh 0,9 Persen, Target Netto Baru 32 Persen

Senada, juga disampaikan petugas Bus Sugeng Rahayu. Sejak membuka gerai di lantai 1 itu, Januari hingga Mei, sudah melayani tiga ribu tujuh ratus penumpang trayek jarak jauh. Seperti, trayek Surabaya - Solo, hingga Bandung.

 

"Ekonomi maupun Patas kita layani sesuai permintaan penumpang. Kami juga sediakan ruang tunggu di gerai. Penumpang bisa bersantai dahulu, sambil menunggu bus-nya datang," terang Silvia Lusky Agustin, staf loket Sugeng Rahayu. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: