Daftar 108 Hotel di Makkah Yang Akan Layani Jamaah Haji

Daftar 108 Hotel di Makkah Yang Akan Layani Jamaah Haji

Hotel Arkan Bakka yang terletak sekitar 1 km dari Masjidil Haram. Tempat menginap Jamaah asal Indonesia-Kemenag-

JAKARTA, HARIAN DISWAY - Sebanyak 108 hotel di Makkah disiapkan untuk menyambut kedatangan Jamaah Haji asal Indonesia. Baik untuk gelombang pertama dari Madinah, maupun gelombang kedua dari Jeddah.  

Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi 1444 H/2023 M Subhan Cholid memastikan hotel jemaah di Makkah siap sambut jemaah. 

Jemaah haji Indonesia yang berangkat pada gelombang pertama sudah tiba di Madinah sejak 24 Mei 2023. 

Setelah tinggal di Kota Nabi lebih kurang sembilan hari, mereka akan secara bertahap diberangkatkan ke Makkah Al Mukarramah mulai 2 Juni 2023.

BACA JUGA:Rekayasa Lalin dan Titik Parkir Surabaya Vaganza 2023

BACA JUGA:MTQ Ke-30 Jatim 2023 dan Raker Apkesi: Tantangan Mengubah Wajah Wisata Religi di Kota Pasuruan

BACA JUGA:Delapan CJH Jatim Tunda Keberangkatan Karena Sakit, PPIH Ingatkan Cuaca Panas Saudi Arabia


Hotel Babal Multazam calon akomodasi Jamaah haji asal Indonesia-Kemenag-

"Masih ada waktu sepekan jelang kedatangan jemaah haji Indonesia ke Makkah. Hari ini kita cek sejumlah hotel, utamanya yang akan menjadi kantor sektor. Alhamdulillah, semua sudah siap," terang Subhan Cholid di Makkah, Kamis 25 Mei 2023.

Subhan menjelaskan, PPIH Arab Saudi telah menyiapkan total 108 hotel di Makkah untuk 203.320 jemaah haji reguler berdasarkan kuota dasar. Jumlah ini masih ada kemungkinan bertambah seiring adanya tambahan kuota sebanyak 8.000 jemaah. 

Sebanyak 108 hotel di Makkah itu terbagi dalam 11 sektor serta satu sektor khusus Masjidil Haram. Jarak terdekat dari hotel ke Masjidil Haram sekitar 850 meter. Sedangkan jarak terjauh sekitar 4,3 kilometer. 

BACA JUGA:Dua Kloter CJH Jatim Kedapatan Bawa Rokok Lebih dari 200 Batang, Gunting, hingga Paku

BACA JUGA:Mbah Harun Jamaah Haji Usia 119 Tahun, Rajin Baca Qur'an dan Salat Malam, Khofifah Dibuat Takjub

BACA JUGA:Jemaah Haji Asal Demak Wafat di Madinah, Akan Dibadalhajikan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: