Jelang Persija vs Persebaya, Aji Santoso Tak Gentar Main di GBK dengan Ribuan The Jak
Persebaya menjalani official training sebelum laga kontra Persija di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu, 29 Juli 2023.--persebaya.id
JAKARTA, HARIAN DISWAY - Persebaya akan melakoni laga tandang melawan Persija, Minggu 30 Juli 2023. Pertandingan tersebut digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Pelatih Persebaya, Aji Santoso menekankan pada pemainnya untuk tidak risau bermain lepas di kandang Macan Kemayoran.
Persebaya akan melanjutkan laga pekan kelima Liga 1 2023/2024. Pada pertandingan tersebut, Persija menjadi tuan rumahnya. Skuad Bajol Ijo akan diuji, karena Jakmania akan memenuhi stadion. Di mana euforia suporter akan berpengaruh pada penampilan tim.
Aji Santoso turut berkomentar mengenai situasi lapangan tersebut setelah menjalani official training di SUGBK, Sabtu 29 Juli 2023.
BACA JUGA:Aji Santoso Tepis Rumor Perseteruan di Skuad Persebaya
“Setelah latihan sudah saya sampaikan kepada seluruh pemain saya, termasuk pemain muda di samping saya ini, Toni Firmansyah, justru dengan lapangan yang besar, lapangan yang megah, rumput yang bagus, penonton yang banyak, justru saat itu pemain harus gembira, happy, dan enjoy,” katanya saat sesi pre match press conference, Sabtu 29 Juli 2023.
BACA JUGA:Kabar Buruk dan Baik Jelang Persebaya vs Persija
“Saya tekankan kepada pemain saya, untuk main lepas besok,” ujar pelatih 53 tahun itu meyakinkan bahwa tak perlu khawatir bermain di kandang Macan Kemayoran.
Persebaya sudah beberapa kali bertemu Persija. Sejak naik kasta ke Liga 1 tahun 2017 silam, skuad Bajol Ijo unggul jumlah kemenangan.
Dari delapan pertandingan, mereka cuma kalah satu kali. Namun bukan perkara mudah mengalahkan Persija. Sejak musim ini dimulai, mereka tak pernah terkalahkan di kandang.
BACA JUGA:Head to Head Persebaya vs Persija: Delapan Pertemuan, Bajol Ijo Kalah Sekali
Persija musim ini terbilang tangguh di bawah kepemimpinan Thomas Doll. Aji Santoso sendiri mengatakan bahwa skuad Macan Kemayoran musim ini bukan tim yang bertumpu pada satu dua pemain.
Bahkan pada laga pramusim, Persebaya ditahan imbang Persija yang hanya menggunakan satu pemain asing.
BACA JUGA:Rekor Pertemuan Aji Santoso Saat Menghadapi Persija
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: