Gubernur dari Ring 1

Gubernur dari Ring 1

Ilustrasi gubernur dari ring 1.-Maulana Pamuji Gusti-Harian Disway-

Provinsi lain yang gubernurnya diganti Pj adalah Sumatera Utara dengan Pj Gubernur Mayjen (purn) Hasanudin/mantan panglima Kodam Bukit Barisan. Lalu, ada Bali dengan Pj lrjen (purn) Sang Made Hendra Jaya (widyaswara Sespim Polri). 

Kemudian, Papua (Ridwan Rumasukun/sekda Papua), NTT (Ayodhia Kalake/sekretaris menko marves), NTB (Lalu Gita Ariadi/sekda NTB), Kalbar (Harisson Azroi/sekda Kalbar), Sultra (Irjen Pol Andap Budi Revianto/sekjen Kemenkum HAM), dan Sulsel (Bahtiar Baharuddin/dirjen politik dan pemerintahan umum Kemendagri).

Mereka mempunyai tugas tidak enteng karena mengawal pemilihan presiden dan pemilihan anggota legislatif. Juga, pilkada serentak yang gaungnya bakal lebih besar. Mereka harus bersikap adil dan jujur. Dan tentu aman.

Yang kini ditunggu adalah Pj gubernur Jawa Timur, pergantiannya Desember 2023. Jatim sama pentingnya dengan Jabar dan Jateng. Siapa yang dapat menguasai tiga provinsi itu bisa dibilang akan memenangkan pilpres.

Siapa pengganti Khofifah? Apakah dari Kemendagri? Sekda? Karena wilayah itu sangat strategis, jangan-jangan Pj-nya dari ring 1 juga. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: