G-Dragon Resmi Gabung Galaxy Corp, Comeback dan Bikin Yayasan Anti-Narkoba

G-Dragon Resmi Gabung Galaxy Corp, Comeback dan Bikin Yayasan Anti-Narkoba

G-DRAGON resmi gabung Galaxy Corp, comeback dan bikin yayasan anti-narkoba.-Jung Yeon Je -AFP

BACA JUGA:T.O.P Tinggalkan BIGBANG: Sudah Kubilang Aku Mundur Sejak Tahun Lalu

Bagaimana dengan statusnya sebagai artis? Jangan khawatir. G-Dragon mengaku akan bertanggung jawab dengan melakukan comeback sebagai penyanyi. Ia juga akan melibatkan V.I.P (sebutan fans BIGBANG) dalam setiap aktivitasnya.


G-DRAGON resmi gabung Galaxy Corp, comeback dan bikin yayasan anti-narkoba. Foto: G-Dragon dalam pose resmi terakhir bareng BIGBANG pada 2021.-YG Entertainment-

"Alasan kenapa aku bisa mengorganisir semua ini adalah karena aku enggak sendirian. Aku mendapatkan dorongan untuk tidak pernah menyerah karena kalian semua (V.I.P, Red) tersebar di seluruh dunia. Aku ingin berterima kasih kepada kalian," paparnya tulus.

Ketika seluruh dunia menuding dan mencerca G-Dragon, para fans setia BIGBANG itulah yang tetap menaruh kepercayaan kepadanya. "Aku tidak kehilangan kekuatan, aku tidak kesepian, berkat kalian," tuturnya.

BACA JUGA:Catat Tanggalnya! Taeyang BIGBANG Segera Comeback Solo

BACA JUGA:Skandal! Seungri Eks BIGBANG Kepergok Kencani Dua Cewek di Bali, Ceritanya Penuh Plot Twist!

"Karena itu, setelah yayasanku berdiri nanti, aku ingin melakukan donasi pertama atas nama semua orang," tegas G-Dragon.

Tak lupa, ia menutup suratnya dengan berterima kasih kepada YG Entertainment. Yang telah mengurus dan memeliharanya selama 20 tahun. Sejak menjadi trainee, hingga menjadi salah satu rapper paling dihormati di jagat K-Pop.

"Mari kita tutup 2023 bersama keluarga dan teman-teman terdekat. Kuharap kalian bisa bergabung dengan kami dalam langkah maju untuk masyarakat yang lebih baik," pintanya.

Duh, bikin tambah ngefans saja! (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: soompi