CitraLand Surabaya Rayakan Imlek Dengan Barongsai dan Lampion

CitraLand Surabaya Rayakan Imlek Dengan Barongsai dan Lampion

Desy Indrawati 29, suaminya, Nico Tirta Suwono bersama anaknya Calixta Elodie, 3, menikmati penampilan barongsai.-Boy Slamet-

SURABAYA, HARIAN DISWAY – Menyambut tahun baru Imlek 2024, CitraLand Surabaya menggelar barongsai, liong, dan 'Wushu performance untuk pengunjung CitraLand Fresh Market  (CFM) dan GWalk, Minggu, 11 Februari 2023.  Tiga barongsai dari Tjoe Tik Kiong  Pasuruan memameerkan kekompakan mereka.  

Diiringi bedug tambur dan simbal, masing- masing barongsai berusaha memikat pengunjung pasar percontohan di Kawasan Surabaya Barat itu. Sekali melonjak lonjak tinggi, sesekali pula mereka membentuk formasi bersusun sehingga tampak Barongsai Merah, biru, dan kuning menjadi satu rangkaian.

Achmad Helmy, Koordinator event Promosi City Management CitraLand Surabaya mengatakan , kegiatan ini rutin diadakan setiap perayaan Imlek Tiba.  Hanya absen dua  kali gelaran saat pandemi. Selain sebagai penghormatan atas perayaan Imlek. 

Barongsai itu juga untuk menghibur pengunjung dan warga yang tinggal di Kawasan  CitraLand Fresh Market. Managemen pun sudah melakukan woro woro melalui media sosial CitraLand Surabaya. 

BACA JUGA:Atraksi Wushu CSWI Meriahkan Pesta Imlek Lagoonar Show Surabaya

BACA JUGA:Selama Imlek, Ada Menu Khas Tionghoa dan Prami Berpakaian Cheongsam di Atas Kereta Api

“Banyak pengguna jalan yang melintas di depan Fresh Market yang sebenarnya hanya penasaran lalu masuk ke CFM karena mendengar dentuman music khas pertunjukan barongsai,” Lanjutnya.

Desy Indrawati, 29, pun rela  berlama-lama menggendong  Calixta Elodie, 3, sambil mengikuti salah satu barongsai yang sedang mengelilingi stand stand di pasar itu. Ibu dan anak tersebut menunjukkan ekspresi riang sambil mengikuti arah si barongsai berjalan  


Nora Asteria, 31 menggendong anaknya, Javier Clifton, 3...-Boy Slamet-

Pengelola pun menawarkan amplop merah jika mereka hendak memberikan Ang Pao sebagai apresiasi atas pertujukan tim asal pasuruan itu.

Beberapa saat sebelum mengisi uang, Nico Tirta Suwono yang merupakan kepala keluarga dari ibu dan anak itu tiba , bergegas mengeluarkan doompet dan mengisi amplop merah itu dengan lembaran rupiah.

BACA JUGA:Imlek 2575: Ini Shio yang Hoki di Tahun Naga Kayu

BACA JUGA:Tradisi Imlek Bersemi di Kampung Tambak Bayan

Nico mengaku sebenarnya dia dan keluarganya hanya kebetulan melintas di sekitar Frehs Market tersebut. Mereka terkena magnet mendekat dan memarkirkan kendaraannya untuk  bisa menyaksikan barongsai dari dekat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: