Pesan buat Presiden Terpilih: Pungli Pegawai KPK dan Khotbah Don Quixote

Pesan buat Presiden Terpilih: Pungli Pegawai KPK dan Khotbah Don Quixote

Diwartakan bahwa Dewan Pengawas KPK menjatuhi sanksi putusan etik kepada 78 pegawai rumah tahanan KPK atas kasus pungli dan gratifikasi. --

Sadarilah bahwa merampas uang rakyat merupakan laku brutal, apalagi dana pajak. Korupsi menjerembabkan pribadi siapa saja. Memang, seperti yang ditulis Peter Carey dan Suhardiyoto Haryadi dalam bukunya Korupsi Dalam Silang Sejarah Indonesia, Dari Daendels (1808-1811) Sampai Era Reformasi: “Korupsi menjadi isu abadi, isu yang selalu menghantui Tanah Air”. 

Tetapi mari optimistis. Bangsa ini mampu memungkasi kondisi yang memperhinakan diri ini. Presiden terpilih harus menjadi solusi memberantas korupsi. (*) 

(Oleh: Suparto Wijoyo, Guru Besar Fakultas Hukum, dan Pengajar Strategic Leadership Sekolah Pascasarjana, Universitas Airlangga)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: