Kronologi Menghilangnya Kate Middleton Hingga Didiagnosa Kanker
KATE Middleton muncul! Idap kanker, ternyata ini alasan dia menghilang... Kate Middleton mengunjungi rumah sakit anak-anak pada 5 Desember 2023.-Chris Jackson-POOL-via AFP
HARIAN DISWAY - Kate Middleton mengejutkan publik dengan muncul di sebuah video. Dia mengaku menderita kanker, dan mulai menjalani perawatan. Dia terpaksa menghilang dari acara publik untuk fokus menyembuhkan diri.
Istri pewaris takhta Kerajaan Inggris, Pangeran Willaim itu juga menjelaskan kenapa berita tersebut tidak dirilis sejak awal. Menurut Kate Middleton, dia dan William masih mencoba menjelaskan kepada tiga anak mereka, Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis tentang apa yang sedang terjadi.
"Kami harus menjelaskan dalam cara yang mereka pahami. Dan meyakinkan mereka bahwa aku baik-baik saja. Dan itu butuh waktu," jelas perempuan bernama asli Catherine Elizabeth Middleton tersebut.
BACA JUGA:Kate Middleton Muncul! Idap Kanker, Ternyata Ini Alasan Dia Menghilang...
Nah, sebelum muncul dan mengaku kanker, hilangnya Kate Middleton telah menjadi sumber spekulasi dan teori konspirasi yang begitu liar. Saking liarnya, ada teori yang menyebut bahwa istana kini menggunakan pemeran pengganti untuk meyakinkan publik bahwa calon ratu mereka itu baik-baik saja.
Berikut ini kronologi menghilangnya Kate Middleton dari publik sejak Desember 2023 hingga 22 Maret 2024.
25 Desember 2023
KATE Middleton muncul! Idap kanker, ternyata ini alasan dia menghilang... Foto: Kate Middleton (kiri) menghadiri Natal di Sandrigham, 24 Desember 2023.-Mark Cuthbert-UK Press-People
Kali terakhir Kate Middleton tampil di depan publik. Dia bergabung dengan anggota keluarga kerajaan lainnya dalam misa Natal di Sandringham.
16 Januari 2024
Kate masuk rumah sakit, The London Clinic, untuk menjalani "operasi perut terencana". Hal itu dilakukan setelah mendapatkan nasihat medis dari tim kesehatannya. Kate diharuskan istirahat, sehingga harus absen dari semua tugas kerajaan sampai Paskah.
"Princess of Wales berharap masyarakat memahami keinginannya untuk menjaga privasi. Agar dia dapat menjaga situasinya terasa normal bagi anak-anaknya," ungkap Istana Kensington.
BACA JUGA:Jalani Operasi Perut, Kate Middleton Batal Paskahan
BACA JUGA:Kate Middleton Ogah Pakai Tiara saat Hadir Penobatan Raja
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber