5 Penyebab Gangguan Mental dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Gangguan Mental dan Cara Mengatasinya

Ilustrasi penderita skizofrenia.--

Skizofrenia adalah gangguan mental serius yang mempengaruhi cara seseorang berpikir, merasakan, dan berperilaku. Kondisi ini sering menyebabkan penderitanya kehilangan kontak dengan kenyataan. Mengalami halusinasi, delusi, dan gangguan fungsi kognitif lainnya. Penyebab Skizofrenia kompleks dan belum sepenuhnya dipahami, namun beberapa faktor telah diidentifikasi sebagai kontributor utama. 

1. Faktor Genetik

Faktor genetik memainkan peran signifikan dalam perkembangan skizofrenia. Penelitian menunjukkan bahwa seseorang yang memiliki anggota keluarga dengan skizofrenia memiliki risiko lebih tinggi untuk mengalami gangguan ini. Risiko meningkat jika kedua orang tua menderita skizofrenia. Meskipun tidak ada gen tunggal yang menyebabkan skizofrenia, kombinasi genetik tertentu dapat meningkatkan kerentanan seseorang terhadap gangguan ini.


Genetika disebut menjadi penyebab utama.--

2. Ketidakseimbangan Kimia Otak

Ketidakseimbangan neurotransmiter, terutama dopamin dan glutamat telah lama dikaitkan dengan skizofrenia. Dopamin adalah neurotransmiter yang berperan dalam proses berpikir dan pengaturan emosi. Ketidakseimbangan dalam sistem dopamin dapat menyebabkan gejala skizofrenia seperti delusi dan halusinasi. Glutamat, yang berfungsi dalam pemrosesan informasi dan memori, juga dianggap berperan dalam gangguan ini.


Ilusrasi keseimbangan kimia otak.--

3. Komplikasi Kehamilan dan Kelahiran

Penelitian menunjukkan bahwa faktor prenatal, seperti infeksi selama kehamilan, malnutrisi ibu, dan stres selama kehamilan juga dapat meningkatkan risiko skizofrenia pada anak. Komplikasi selama kelahiran, seperti kekurangan oksigen (hipoksia) juga dapat mempengaruhi perkembangan otak dan meningkatkan risiko skizofrenia di kemudian hari.


Komplikasi selama kehamilan juga harus diwaspadai.--

BACA JUGA:Kenali Faktor yang Mempengaruhi Gangguan Kesehatan Mental dan Cara Mengatasinya

BACA JUGA:Menulis sebagai Terapi: Kekuatan Journaling untuk Meningkatkan Kesehatan Mental Mahasiswa

4. Stress Psikososial

Stres psikososial yang signifikan seperti trauma masa kecil, pelecehan, atau kehilangan orang yang dicintai, dapat memicu atau memperburuk gejala skizofrenia. Pengalaman-pengalaman ini dapat mengganggu perkembangan emosional dan mental seseorang, membuat mereka lebih rentan terhadap gangguan mental seperti skizofrenia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: