Harga Tiket Jazz Gunung Bromo 2024 Mulai Rp 550 ribu: Festival yang Memberdayakan Komunitas Lokal!

Harga Tiket Jazz Gunung Bromo 2024 Mulai Rp 550 ribu:  Festival yang Memberdayakan Komunitas Lokal!

Jazz Gunung Bromo 2024: Selain Musik Jazz, Ada Dampak Ekonomi untuk Masyarakat Lokal. Suasana usai konferensi pers Jazz Gunung di IFI Jakarta. Jazz Gunung Indonesia berkomitmen berdayakan masyarakat lokal.-Jazz Gunung Indonesia-

Sekitar 85 persen panitia yang terlibat diambil dari masyarakat sekitar. Semua vendor juga berasal dari lokal. Termasuk transportasi, konsumsi, dan penginapan.

Para penampil yang hadir dalam press conference tersebut mengungkapkan antusiasme mereka. Seperti Lita Zein. 

"Repertoar lagu jazz kami banyak. Tapi kesempatan untuk tampil di festival jazz minim. Kami bersyukur bisa diajak tampil di Jazz Gunung Bromo," katanya.

BACA JUGA:Jazz Prancis X Musik Klasik Akan Hadir di Evening Jazz Party Surabaya


Jazz Gunung Bromo 2024: Selain Musik Jazz, Ada Dampak Ekonomi untuk Masyarakat Lokal. Suasana konferensi pers Jazz Gunung Series di IFI Jakarta. Gelaran Jazz Gunung juga akan memberdayakan masyarakat lokal.-Jazz Gunung Indonesia-

Pada hari pertama terdapat penampil: Aisyah Rimaaray, Elfa's Singers, Keubitbit, Ring of Fire feat Brasszigur Brass Band & Ndaru Ndarboy, Syifa & Friends, dan lain-lain.

Kemudian pada hari kedua akan tampil Gigi Jazz Project, Kartabaya Trio, Kelapa Muda, Kuntari, Noe Clerc Trio, dan Vina Panduwinata, dan lain-lain. 

"Tentu senang. Kami bisa bertemu dengan teman-teman musisi jazz di backstage. Nambah pertemanan, nambah saudara, juga obrolan musik yang berbeda. Romantisme terjadi di Jazz Gunung," ujar Armand Maulana.

BACA JUGA:Jazz Moderasi

Acara itu diperkirakan akan dihadiri oleh 2.500 penonton per harinya, menjadikannya salah satu event jazz terbesar di Indonesia.

Sebagai bentuk kepedulian terhadap edukasi musik jazz, Jazz Gunung Indonesia juga menggelar Bromo Jazz Camp pada 17-20 Juli 2024. 

Program itu bertujuan membangun ekosistem internasional dan memperkuat kolaborasi musisi. 

BACA JUGA:Ambyaran Jazz bersama Fusion Jazz Community di The Alana Surabaya, Rungkad pun Bergaya Fusion

Sejak 2018, Jazz Gunung Indonesia telah bekerja sama dengan Institut Français Indonésie untuk menciptakan jembatan struktural bagi musisi jazz di Indonesia dan internasional.

Salah satu musisi yang akan tampil di Jazz Gunung Bromo 2024 adalah Noe Clerc Trio dari Prancis, yang juga akan mengikuti residensi di Bromo Jazz Camp. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: