Cerita Bayu Skak tentang Sekawan Limo, Film Komedi Horor yang Sarat Pesan

Cerita Bayu Skak tentang Sekawan Limo, Film Komedi Horor yang Sarat Pesan

CERITA Bayu Skak tentang Sekawan Limo, film komedi horor yang sarat pesan. Para cast Sekawan Limo berpose di kantor Harian Disway, 1 Juli 2024..-Julian Romadhon-Harian Disway-


CERITA Bayu Skak tentang Sekawan Limo, film komedi horor yang sarat pesan. Bayu Skak ngobrol dengan wartawan Harian Disway, 1 Juli 2024. -Julian Romadhon-Harian Disway-

BACA JUGA:Gala Premiere Lara Ati di Surabaya Superseru

BACA JUGA:Lara Ati Lokadrama, Tentang Peneleh dan Segala Realitasnya

Bayu Skak mulai mengembangkan cerita, merekrut cast, dan survey lokasi syuting pada awal tahun ini. Februari syuting berjalan. Awal Maret, sudah masuk tahap pasca-produksi. Hingga akhirnya siap disuguhkan ke layar lebar bulan ini.

"Keinginan untuk membuat sesuatu yang baru itu ada. Tapi mau bikin yang full horor masih belum pede. Maka, bagaimana kalau dikombinasikan dengan komedi, yang sudah jadi zona nyaman saya? Maka jadilah Sekawan Limo ini komedi horor," jelasnya.

Sebagaimana khasnya film-film Bayu Skak, bahasa Jawa Timuran yang medok masih dipertahankan. Komposisi bahasa Jawa mencapai 80%. Hanya 20% bahasa Indonesia. Ada selipan bahasa Jawa Tengah dan daerah Mataraman sebagai variasi.

BACA JUGA:Ngobrol dengan Pemain Yowis Ben 3, Bayu Skak Tak Menutup Kemungkinan Sekuel

Bayu makin percaya diri merilis film dalam bahasa daerah. Setelah film-film dia yang lain, trilogi Yowis Ben dan Lara Ati, diterima dengan sangat baik oleh publik. Maka, setelah kendala bahasa terlampaui, ia kini harus memberikan hal yang lebih lagi buat penonton.

"Nah, salah satunya, film ini lapisan komedinya tebel banget. Jadi bukan hanya celetukan-celetukannya yang lucu. Situasinya pun harus lucu," kata Dono Pradana, yang di film ini kembali jadi konsultan komedi.

"Naskahnya lucu banget. Dalam satu kalimat bisa ada lima punchline sekaligus," jelas Dono. "Sampai-sampai, waktu skrining, penonton belum selesai ketawa, sudah ada punchline lucu lagi," ungkapnya.


CERITA Bayu Skak tentang Sekawan Limo, film komedi horor yang sarat pesan. Foto: Bayu Skak, Benidictus Siregar, dan Dono Pradana ngobrol dengan wartawan Harian Disway, 1 Juli 2024. -Julian Romadhon-Harian Disway-

BACA JUGA:Bayu Skak, Jojo Suherman, dan Brandon Salim Makin Dewasa di Yowis Ben 3

Pesan Moral

Sekawan Limo, film terbaru persembahan Starvision dan Skak Studios ini bercerita tentang perjalanan Bagas (Bayu Skak), Lenni (Nadya Arina), Dicky (Firza Valaza), Juna (Benidictus Siregar), dan Andrew (Indra Pramujito) mendaki Gunung Madyopuro.

Banyak mitos yang dipercaya para pendaki gunung setinggi 2.045 mdpl tersebut. Konon katanya, rombongan pendaki wajib berjumlah genap. Jika ganjil, maka ada pantangan yang harus dipatuhi. Ya, dilarang menoleh ke belakang atau akan ada yang mengikuti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: