Jokowi Lantik 3 Wakil Menteri di Detik-Detik Akhir Masa Jabatannya

Jokowi Lantik 3 Wakil Menteri di Detik-Detik Akhir Masa Jabatannya

Presiden Joko Widodo melantik 3 Wakil Menteri (Wamen) Kabinet Indonesia Maju. Yakni Wamenkeu Thomas Djiwandono, Wamentan Sudaryono, dan Wamen Investasi/BKPM Yuliot Tanjung-Youtube Sekretariat Presiden-

HARIAN DISWAY - Presiden Joko Widodo melantik 3 wakil menteri (wamen) Kabinet Indonesia Maju. Pelantikan ini dilaksanakan di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Kamis, 18 Juli 2024.

Ketiga wamen yang dilantik adalah Sudaryono sebagai Wakil Menteri Pertanian, Thomas A.M. Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan, dan Yuliot Tanjung sebagai Wakil Menteri Investasi/Wakil Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).

Pelantikan ini dilaksanakan berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 45/M Tahun 2024 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Wakil Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024 yang ditetapkan oleh Presiden di Jakarta, pada Kamis, 18 Juli 2024.


Ketiga wamen yang dilantik Jokowi, yaitu Sudaryono sebagai Wakil Menteri Pertanian, Thomas A.M. Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan, dan Yuliot Tanjung sebagai Wakil Menteri Investasi/Wakil Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).-Youtube Sekretariat Presiden-

BACA JUGA:Prabowo Cerita Dilatih Jokowi Jadi Presiden: Diminta Duduk di Sebelah Beliau Supaya Tidak Kaget

”Saya bersumpah/berjanji bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dengan penuh rasa tanggung jawab,” ucap presiden mendiktekan sumpah jabatan sebelum diikuti ketiga wamen.

Pelantikan ini dilakukan di detik-detik terakhir pemerintahan Jokowi sebelum akhirnya resmi digantikan pemerintahan Prabowo Gibran pada 20 Oktober 2024. Adapun berikut merupakan rekam jejak singkat ketiga wamen yang dilantik Jokowi:

Thomas Djiwandono atau akrab disapa Tommy merupakan anggota Tim Gugus Tugas Sinkronisasi untuk pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Selain itu, Tommy juga menjabat sebagai Bendahara Umum Partai Gerindra.

BACA JUGA:Empat Menteri Jokowi Gelar Rapat Pembatasan BBM Subsidi

Sementara itu, Sudaryono merupakan Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah (Jateng). Sudaryono pernah menjajaki kariernya di beberapa perusahaan swasta bidang energi hingga media sejak 2024.

Yuliot sebagai wamen BKPM adalah bawahan Menteri Investasi, Bahlil Lahadalia. Sebelum dilantik menjadi wamen, posisinya adalah sebagai penata kelola penanaman modal ahli utama.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: