Cegah Asam Urat, Lakukan Diet Rendah Purin!
Tips diet rendah purin untuk penderita asam urat--quifinanza pict
Tips Menjalankan Diet Rendah Purin
1. Pahami Apa Itu Purin
Purin adalah zat alami yang terdapat dalam tubuh dan beberapa makanan. Ketika purin dipecah, tubuh menghasilkan asam urat. Dengan memahami apa itu purin, Anda akan lebih mudah memilih makanan yang tepat.
2. Pahami Kandungan Purin dalam Bahan Makanan
Setiap makanan memiliki kandungan purin yang berbeda-beda. Dengan mengetahui makanan mana yang tinggi purin, Anda dapat menghindarinya atau mengonsumsinya dalam jumlah yang terbatas.
3. Membiasakan Masak Makanan Sendiri
Dengan memasak sendiri, Anda dapat mengontrol jumlah minyak, garam, dan bahan tinggi purin lainnya yang dapat memperparah peradangan. Pilih metode memasak yang sehat. Seperti merebus, mengukus, memanggang, atau menumis dengan sedikit minyak.
BACA JUGA:6 Tips Bahan Alami Atasi Kulit Kepala Gatal
4. Meningkatkan Konsumsi Karbohidrat
Pilihlah karbohidrat kompleks seperti nasi merah, roti gandum, dan oatmeal. Karbohidrat ini dapat membantu meningkatkan pengeluaran asam urat melalui urine. Karbohidrat seharusnya menjadi sumber energi utama dalam diet Anda.
5. Cukupi Asupan Cairan Tubuh
Minum air putih yang cukup sangat penting untuk membantu tubuh mengeluarkan asam urat melalui urine. Usahakan minum minimal 2 liter air putih setiap hari.
6. Konsumsi Buah dan Sayur
Buah dan sayur kaya akan serat, vitamin, dan mineral yang baik untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan. Selain itu, banyak jenis buah dan sayur yang rendah purin, seperti:
- Buah: Apel, pir, jeruk, pisang, dan berry.
- Sayur: Wortel, labu siam, timun, tomat, dan sayuran berdaun hijau.
BACA JUGA:Ingat, Konsumsi Sayuran Kaya Vitamin K Bisa Optimalkan Kesehatan Paru-Paru
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: