11 Kolaborasi Terbaik Suga BTS, Dari Awards Hingga Jadi Soundtrack Game

11 lagu kolaborasi terbaik Suga BTS, dari awards hingga jadi soundtrack game. Foto: Suga dan PSY dalam That That.-P-Nation-
Dalam lagu itu, Suga menampilkan kemampuan rapnya yang khas dan berkesan penuh emosi. Ia juga berpartisipasi dalam proses pembuatan lirik bersama produser lagu tersebut, Tablo (Epik High).
Lagu itu berbicara tentang seseorang yang merasa kesepian dan menemukan kenyamanan saat mendengarkan lagu di radio. Song Request meraih gelar Best Collaboration dalam MAMA Awards 2019.
BACA JUGA:JTBC Resmi Meminta Maaf atas Kesalahan Laporan CCTV Terkait DUI Suga BTS
BACA JUGA:JTBC Mengakui Rekaman CCTV Salah, Itu Bukan Insiden Suga BTS!
5. Eternal Sunshine (Epik High, 2019)
Kolaborasi Suga Epik High dalam lagu -spotify-
Setelah berkolaborasi dengan Tablo dalam menulis lirik Song Rquest, Suga menyumbangkan skill produksi musik untuk lagu Epik High yang berjudul Eternal Sunshine. Lagu itu dirilis pada 11 Maret 2019.
Kolaborasi itu menunjukkan keahlian SUGA sebagai produser di luar lagu-lagu BTS, karena ia mampu menyesuaikan musiknya dengan gaya khas Epik High yang memiliki warna uniknya sendiri.
Lagu Eternal Sunshine menjadi salah satu track favorit dari album Sleepless in __________ oleh Epik High. Lagu itu mendapat banyak pujian karena liriknya yang relatable serta musiknya yang easy listening
BACA JUGA:Wow! Album Suga BTS D-Day Kembali Tembus Chart Billboard 200 Gara-gara Ini...
BACA JUGA:Suga BTS Masuk Kamp Latihan Militer Diantar Jin, Reaksi ARMY: Minimal Nongol!
6. SUGA's Interlude (Halsey, 2019)
11 lagu kolaborasi terbaik Suga BTS, dari awards hingga jadi soundtrack game. Foto: Suga (kiri) dan Halsey membawakan Suga's Interlude di konser D-Day pada Mei 2023.-Forbes-
Kalau biasanya Suga mengajak musisi lain untuk tampil di albumnya, kali ini kebalikannya. Ia diajak oleh musisi AS Halsey untuk nongol di albumnya, Manic, yang dirilis pada 6 Desember 2019.
Kolaborasi itu cukup legendaris. Karena, tidak hanya tampil. Nama Suga bahkan dijadikan judul. Suga's Interlude sendiri merupakan bagian dari promosi pre-release untuk album tersebut.
Selain mendapatkan posisi sebagai main artist yang membuat ia menunjukkan bakat rap-nya, Suga juga berperan langsung sebabagi produser lagu tersebut.
Duet itu menunjukkan hubungan baik antara Suga dan Halsey, yang telah berteman sejak 2016. SUGA's Interlude memiliki makna yang cukup mendalam tentang mimpi, tekanan hidup, dan perjalanan dalam mencapai tujuan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber