Tren Soft Geometry Diprediksi Mendominasi Desain Interior Rumah pada 2026
Desain interior soft geometry diprediksi akan menjadi tren pada 2026.--freepik.com
Bentuk lengkung, alur melingkar, dan siluet lembut mulai menggantikan garis tegas yang dominan di tahun-tahun sebelumnya.
“Alih-alih sudut tajam dan garis lurus, desainer kini mengadopsi bentuk yang terasa hidup dan mudah didekati. Pintu melengkung, furnitur membulat, pencahayaan skulptural, hingga dinding melengkung menjadi elemen utama,” jelasnya.
Ia mencontohkan meja kopi dengan inspirasi riak air, sofa berbentuk bulan sabit yang mendorong munculnya percakapan, serta lampu kubah yang meniru bentuk alami. Itulah yang diperkirakan menjadi ciri ruang modern 2026.
BACA JUGA:Rumah Pohon di Swiss, Arsitektur Unik Studio Kreatif di Tengah Hutan
BACA JUGA:Rumah Tradisional di Slovenia Disulap Jadi Hunian Modern, Padukan Memori dan Arsitektur Kontemporer
Geometri memang berfungsi sebagai presisi visual. Tetapi dalam konsep soft geometry, itu berfungsi untuk membangun koneksi emosional. Juga mengarahkan pergerakan di dalam ruang.
Harshita memaparkan empat elemen utama yang diperkirakan menonjol pada 2026. Pertama, minimalisme yang lebih lembut dengan siluet membulat dan harmoni warna.

Tren soft geometry dan bentuk-bentuk fluida dapat menangkap keseimbangan sempurna antara struktur dan kelembutan.--freepik.com
Kedua, desain yang mengikuti pergerakan penghuni melalui kurva yang menciptakan kesinambungan antar-ruang.
Ketiga, pemilihan warna dan material bernuansa netral hangat. Seperti clay lembut, biru berkabut, putih creamy, dipadukan tekstur alami. Seperti kayu, linen, rotan, hingga dinding limewash.
BACA JUGA:Deretan Interior Tangga Terbaik Dunia 2025, Simbol Artistik dan Narasi Filosofis
Keempat, teknologi rumah pintar yang tampil menyatu dengan interior. Yakni melalui bentuk organik dan pencahayaan difus menyerupai cahaya alami.
Tren itu menandai pergeseran desain interior menuju ruang yang lebih hidup, personal, dan menenangkan, seiring meningkatnya kebutuhan hunian sebagai tempat pemulihan emosional. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: hindustantimes.com