6 Resep Kreasi Kue Keranjang Lezat dan Praktis untuk Kudapan Imlek

Sabtu 10-02-2024,18:24 WIB
Reporter : Jessica Laurent
Editor : Retna Christa

1. Kupas pisang, lalu belah memanjang tanpa sampai terputus, sisihkan.

2. Siapkan kue keranjang dan potong-potong sesuai dengan bentuk pisang yang telah disiapkan, sisihkan.

3. Campurkan tepung terigu, mentega cair, dan sedikit garam untuk membuat adonan. Tuangkan sedikit air dan aduk hingga tercampur rata. Pastikan konsistensi adonan pas, tidak terlalu kental atau encer.

4. Selipkan potongan kue keranjang ke bagian tengah pisang secara berulang hingga pisang terbalut sempurna.

5. Celupkan pisang yang telah berbalut kue keranjang ke dalam adonan tepung. Pastikan seluruh permukaan terbalut dengan baik.

6. Panaskan minyak goreng sambil menunggu pisang selesai dibalut tepung.

7. Setelah minyak panas, goreng pisang hingga matang atau berwarna keemasan. Gunakan api sedang agar pisang tidak gosong.

8. Setelah matang, angkat pisang dan tiriskan. Pisang goreng kue keranjang bisa dinikmati selagi hangat.

BACA JUGA:Menengok Produksi Kue Keranjang Kalidami Jelang Imlek

2. Kue Keranjang Goreng Renyah


6 Resep kreasi kue keranjang, Kue Keranjang Goreng-Ilustrasi-copyrightshutterstock/Rizvisual

Bahan:

- 1 buah kue keranjang

- Air secukupnya

- 4 sendok makan tepung terigu

- Sejumput garam

Kategori :