HARIAN DISWAY - Kim Soo Hyun akhirnya comeback ke layar kaca. Ia bakal membintangi drakor Queen of Tears bersama Kim Ji Won. Drama tersebut bakal tayang mulai malam ini, 9 Maret 2024, di Netflix.
Ini adalah drakor perdana Kim Soo Hyun setelah sekitar 3 tahun menghilang dari dunia hiburan. Bisa dibilang, ia hiatus.
Karya terakhirnya adalah One Ordinary Day, sebuah drama hukum adaptasi dari serial BBC. Beradu akting dengan aktor chungmuro Cha Seung Won, penampilan Kim Soo Hyun menyala terang dalam drama tersebut.
BACA JUGA:Tayang Hari Ini! Intip Hubungan Keluarga Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won di Queen of Tears
Nah, lalu, apa alasannya memilih Queen of Tears sebagai proyek comeback? Dan apa alasannya istirahat dari dunia hiburan selama 3 tahun?
Setelah 3 Tahun Hiatus Kim Soo Hyun Beberkan Alasan Memilih Comeback Lewat Drakor Queen of Tears-tvN-Instagram @tvn_drama
"Sebenarnya aku tidak dengan sengaja (hiatus). Selama itu, aku juga rajin-rajin mencari proyek yang tepat kok," ungkap Kim Soo Hyun, dalam konferensi pers Queen of Tears di sebuah hotel di distrik Guro, Seoul, 7 Maret 2024.
"Dalam pencarianku itu, aku menembukan Queen of Tears," ungkap aktor 36 tahun itu, seperti dikutip Korea Times.
Queen of Tears langsung menarik perhatian Kim Soo Hyun, karena ia cukup berbeda dengan naskah lain yang ia terima. Di dalam drama garapan penulis Park Ji Eun itu, ia berperan sebagai seorang suami.
BACA JUGA:5 Hari Lagi! Kim Soo Hyun Janji Jadi Suami yang Manis buat Kim Ji Won di Queen of Tears
BACA JUGA:Alasan Kim Ji Won Membintangi Queen of Tears, Bukan Karena Kim Soo Hyun!
Itu unik. Selama ini, ia belum pernah membawakan peran suami. Ceritanya pun unik. Yakni suami yang berada di bawah bayang-bayang sang istri yang sangat dominan. Seorang putri chaebol pewaris jaringan mal besar di Korea.
"Ini akan jadi pengalaman pertamaku memerankan tokoh yang sudah menikah," kata Kim Soo Hyun.
"Sebagai aktor, aku merasakan dorongan yang kuat untuk menggabungkan karakterku sendiri dengan pesona Baek Hyeon Woo. Termasuk sifat aslinya yang lembut, rapuh, cerdas, dan sebagainya. Agar relatable dengan audiens," papar bintang My Love from the Star tersebut.
BACA JUGA:Tayang 9 Maret, Intip 5 Pemain Queen of Tears yang Pesonanya Enggak Main-Main