Skrining Oppenheimer, Karya Terbaru Christopher Nolan Langsung Kebanjiran Pujian Kritikus
CILLIAN MURPHY sebagai J. Robert Oppenheimer dalam film Oppenheimer.-Universal Pictures-
HARIAN DISWAY – Universal Pictures akhirnya memperkenalkan film Oppenheimer dalam world premiere di Paris, Prancis, 11 Juli 2023. Reaksi pertama terhadap film yang durasinya hampir 3 jam itu sangat positif. Para kritikus menyebut karya terbaru Christopher Nolan itu sebagai ’’prestasi spektakuler” dan ’’luar biasa”.
Menulis untuk Los Angeles Times, mantan kritikus Kenneth Turan memuji Oppenheimer sebagai karya Nolan yang paling mengesankan sejauh ini. ’’Ia berhasil menggabungkan keahlian dalam meracik visual dengan pendalaman karakter yang sangat sempurna. Mungkin, inilah film otobiografi dengan penyelaman karakter terbaik dalam sejarah sinema modern.’’
Matt Maytum, deputi editor Total Film, mengatakan bahwa karya terbaru Christopher Nolan ini meninggalkan kesan yang mengagumkan. Ia juga secara khusus memuji pemeran J. Robert Oppenheimer, Cillian Murphy.
’’[Ini] adalah studi karakter dalam skala terbesar, dengan penampilan sentral dan luar biasa dari Cillian Murphy,’’ ulas Matt Maytum. ’’Oppenheimer adalah sebuah drama sejarah epik dengan kepekaan khas Nolan: ada ketegangan, struktur, skala yang besar, desain suara yang menakjubkan, dan visual yang luar biasa. Wow.’’
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Film Christopher Nolan yang Perlu Ditonton Sebelum Oppenheimer
Lindsey Bahr, penulis film Associated Press, menyebut Oppenheimer sebagai prestasi spektakuler dalam adaptasi yang jujur dan ringkas. ’’Penceritaannya yang kreatif. Dan penampilan Cillian Murphy, Emily Blunt, Robert Downey Jr., Matt Damon, dan banyak orang lain yang terlibat sangat mengesankan,” tulis Bahr.
’’Benar-benar terpikat oleh Oppenheimer. Sebuah film yang padat, banyak percakapan, tegang, sebagian tentang bom, sebagian besar tentang betapa kita terkutuk,’’ tulis Jonathan Dean, kolumnis The Sunday Times.
’’Selamat datang musim panas! (Cillian) Murphy bagus. Tetapi dukungan dari (Matt) Damon, (Robert) Downey Jr. dan (Alden) Ehrenreich bahkan memberikan sentuhan humor. Sebuah film yang berani, kreatif, dan kompleks untuk mengguncang penontonnya,’’ Jonathan Dean meneruskan pujiannya.
BACA JUGA: Sebelum Nonton Filmnya, Yuk Kenali Dulu Siapa Itu Oppenheimer
Oppenheimer didasarkan pada buku berjudul American Prometheus karya Kai Bird dan Martin J. Sherwin. Buku yang diterbitkan pada 2005 itu mengisahkan kehidupan dan karier J. Robert Oppenheimer, seorang fisikawan teoretis Amerika Serikat yang memimpin Proyek Manhattan. Ialah otak di balik bom atom yang menghancurkan Hiroshima dan Nagasaki selama Perang Dunia II.
’’Saat ini, aku sedang mengagumi dan sedang memulihkan emosi setelah menontonnya,’’ ungkap Kai Bird. Sang penulis buku rupanya juga menyukai eksekusi Christopher Nolan. ’’Ini adalah pencapaian visual yang menakjubkan,’’ imbuhnya.
Kai Bird berharap Oppenheimer mampu memicu diskusi secara nasional, bahkan global, tentang isu-isu yang ingin diungkapkan oleh J. Robert Oppenheimer.
’’Tentang bagaimana hidup di era atom, bagaimana hidup dengan atom, dan tentang McCarthyisme – apa artinya menjadi seorang patriot, dan apa peran seorang ilmuwan dalam masyarakat yang kaya akan teknologi dan sains, untuk berbicara tentang isu-isu publik,’’ papar penulis berusia 71 tahun itu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: the hollywood reporter