Profil ATEEZ, Boy Group K-pop Pertama yang Tampil di Coachella

Profil ATEEZ, Boy Group K-pop Pertama yang Tampil di Coachella

PROFIL ATEEZ, boy group K-pop pertama yang tampil di Coachella. -KQ Entertainment -

HARIAN DISWAY - Boy group Korea, ATEEZ, bersiap untuk mengukir jejak di panggung festival musim panas terakbar di dunia: Coachella Valley Music and Arts Festival 2024.

Festival itu diadakan di Coachella Valley, Indio, California, AS, pada dua weekend di pertengahan April. Yakni 12-21 April 2024. ATEEZ kebagian jadwal tampil pada Jumat, 12 dan 19 April 2024.

ATEEZ menjadi boy group Korea pertama yang menghiasi panggung Coachella. Sebelumnya, Korea pernah diwakili trio hiphop Epik High pada 2016. Lalu BLACKPINK pada 2019 dan 2023. Juga 2NE1 dan aespa pada 2022.

BACA JUGA:Keren! ATEEZ dan Le Sserafim Bakal Perform di Coachella 2024, Ramalan Mingi Jadi Nyata?

Tentunya, ini adalah capaian baru ATEEZ di kancah musik global. Mereka berada di event yang sama dengan para artis top AS. Seperti Lana Del Rey, rapper dan produser Tyler, the Creator, serta rapper seksi Doja Cat.


PROFIL ATEEZ, boy group K-pop pertama yang tampil di Coachella.-KQ Entertainment -

Selain debut di Coachella 2024, ATEEZ bersiap untuk tur dunia bertajuk Towards the Light: Will to Power. Tur itu bakal kick off di Jamsil Indoor Stadium Seoul pada 27-28 Januari 2024. So, benar prediksi salah seorang memebrnya, Mingi. Ia berkata, 2024 adalah tahunnya ATEEZ!

ATEEZ adalah boy group beranggotakan 8 cowok berbakat dan full visual. Mereka adalah Hongjoong, San, Yeosang, Mingi, Seonghwa, Yunho, Wooyoung, dan Junho. Walaupun termasuk generasi 4, mereka sudah mendapatkan berbagai penghargaan di Korea.

BACA JUGA:Gak Sabar! ATEEZ Rilis Preview Album World A, Luncurkan 4 Music Video Baru Bulan Depan

Untuk mengenal ATEEZ lebih jauh, yuk simak profil para member dan perjalanan karier ATEEZ mulai awal debut sampai sekarang.

Perjalanan ATEEZ

ATEEZ merupakan grup K-Pop yang dibentuk oleh KQ Entertainment. Sebelum debut, mereka sempat menyandang nama KQ FELLAZ. Diambil dari nama agensi mereka.

Baru pada pada 3 Juli 2018, KQ FELLAZ akhirnya resmi berganti nama menjadi ATEEZ. Nama ATEEZ ini juga memiliki arti, lho. ATEEZ adalah singkatan dari A TEEnager Z.

Pada 17 November 2018, ATEEZ mengumumkan nama fandom resmi mereka, yakni ATINY. Itu adalah kombinasi dari nama ATEEZ dan kata destiny dalam bahasa Inggris, yang artinya takdir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber