Hongkong Kalah Tipis 0-1 dari Iran, Tim Melli Susul Irak dan Qatar ke 16 Besar Piala Asia

Hongkong Kalah Tipis 0-1 dari Iran, Tim Melli Susul Irak dan Qatar ke 16 Besar Piala Asia

Iran lolos ke babak 16 besar Piala Asia, setelah mengalahkan Hong Kong 1-0, 20 Januari 2024-Instagram @afcasiancup-

BACA JUGA:Tajikistan vs Qatar 0-1: The Maroons ke 16 Besar Piala Asia 2023, Lebanon vs Tiongkok 0-0

Sayap cepat milik Iran itu, mencetak gol setelah menerimpa umpan matang Milad Mohammadi. Skor 1-0 untuk Iran bertahan hingga babak pertama berakhir.


HONGKONG kalah tipis 0-1 dari Iran, Tim Melli susul Irak dan Qatar di 16 Besar Piala Asia. Foto: Para pemain Hongkong berterima kasih pada para penonton di Khalifa Stadium usai tersingkir dari Piala Asia 2023, 20 Januari 2024. -Hector Retamal-AFP

Jalannya babak kedua tak berbeda jauh dengan babak pertama. Iran tetap memegang kendali permainan. Mehdi Taremi cs mengurung pertahanan Hong Kong.

Meski Iran terus menerus melancarkan serangan di babak kedua, mereka tak mampu memperlebar keunggulan. Skor 1-0 bertahan hingga wasit membunnyikan peluit panjang, tanda berakhirnya pertandingan.

BACA JUGA:Piala Asia: Tiongkok vs Lebanon Imbang 0-0, The Dragon Pepet Qatar

Pelatih dan pemain Iran sama-sama tak puas dengan permainan mereka melawan Hongkong. "Aku harusnya bisa mencetak 3 gol sendiri," kata Ramin Razemian, bek Iran, menyesali peluang yang ia sia-siakan.

"Terlalu banyak peluang yang tak dikonversi menjadi gol," gerutu pelatih Iran Amir Ghalanoei. Ia dikabarkan marah-marah di ruang ganti.

Meski tak puas, tambahan tiga poin membawa Iran memuncaki klasemen Grup C dengan 6 poin. Tim Melli memastikan langkah mereka lolos ke babak selanjutnya.


Klasemen sementara Grup C Piala Asia 2023-Google-

BACA JUGA:Tajikistan vs Qatar 0-1: The Maroons ke 16 Besar Piala Asia 2023, Lebanon vs Tiongkok 0-0

BACA JUGA:Qatar vs Tajikistan 1-0, Tuan Rumah Melaju ke Babak 16 Besar

Iran berhasil lolos ke babak 16 besar, setelah meraih 2 kemenangan beruntun. Di pertandingan perdana, Iran menekuk Palestina dengan skor telak 4-1. Pada pertandingan terakhir, Iran akan berhadapan dengan Uni Emirat Arab.

Uni Emirat Arab akan berjuang keras meladeni permainan Iran. Mereka ingin menemani Iran ke babak 16 besar, sebagai dua tim perwakilan dari Grup C.

Di sisi lain, Hongkong tetap berada di dasar klasemen tanpa meraih poin. Dua kali Hongkong bermain, dua kali pula mereka menelan kekalahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: