Jelang Jepang vs Indonesia, Takefusa Kubo Tampak Ketar-ketir

Jelang Jepang vs  Indonesia, Takefusa Kubo Tampak Ketar-ketir

Takefusa Kubo menatap serius laga kontra Indonesia di pertandingan akhir Grup D Piala Asia 2023-Instagram @takefusa.kubo-

HARIAN DISWAY - Jepang tampak sedikit ketar ketir menatap laga pamungkas Grup D Piala Asia 2023. Atmosfer ruaang ganti Timnas Jepang, dipenuhi kekhawatiran berlebih.

Sebab Indonesia sedang berada dalam performa apik, usai mengalahkan Vietnam. Maka Jepang harap-harap cemas, menjelang pertarungan melawan timnas Indonesia.

Ditambah lagi kekhawatiran Jepang muncul setelah, mengalami kekalahan dari Irak pada matchday kedua Grup D Piala Asia 2023. Saat ini, Jepang menduduki posisi kedua di klasemen Grup B dengan tiga poin, unggul selisih gol dari Indonesia yang menempati posisi ketiga.

Pertarungan antara Indonesia dan Jepang akan berlangsung di Stadion Al Thumama pada Rabu, 24 Januari 2024. Jepang tidak memiliki peluang, untuk menjadi juara Grup D. Posisi tertinggi yang dapat mereka raih adalah sebagai runner-up, yang akan membawa mereka ke babak 16 besar.

BACA JUGA: Catat! Link Live Streaming Hong Kong vs Palestina, Perebutan Peringkat Tiga Terbaik Makin Sengit

BACA JUGA:Ipswich Town Tahan Imbang Leicester City 1-1, Elkan Baggot Bisa Fokus ke Piala Asia

Dan peringkat itu, sudah dipastikan menjadi milik Irak. Meskipun lolos sebagai runner-up Grup D, adalah prestasi yang patut dihargai. Tetapi bagi Jepang, ini dianggap sebagai skenario yang kurang menguntungkan.


Duel Timnas Jepang saat menelan kekalahan dari Timnas Irak, 19 Januari 2024-AP Photo/Aijaz Rahi-

Pasalnya, di babak 16 besar, Jepang mungkin akan dihadapkan pada pertandingan sulit menghadapi Korea Selatan. Sebagai runner-up Grup D, Jepang akan melawan juara Grup E di babak 16 besar.

Peluang besar ada pada Korea Selatan untuk menjadi juara Grup E. Kekhawatiran mulai muncul dalam pikiran pemain Jepang.

"Kami tidak boleh terlalu khawatir tentang berhadapan dengan Korea Selatan (di Babak 16 Besar) karena masih ada satu pertandingan yang harus dimainkan," ungkap Takefusa Kubo dikutip dari laman resmi Timnas Jepang. 

"Kami harus fokus pada pertandingan berikutnya, yaitu melawan Indonesia,"  sambung Kubo.

BACA JUGA:Head to Head Indonesia vs Jepang, Skuad Garuda Pernah Menang 7-0

BACA JUGA:Indonesia Hadapi Laga Hidup dan Mati Piala Asia, Berharap Shin Tae-yong Ulangi Kejutan Piala Dunia 2018

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jfa