Pejabat Negara yang Bersedia Terus Belajar

Pejabat Negara yang Bersedia Terus Belajar

Ilustrasi wisudawan Universitas Airlangga (Unair), Surabaya. --

DI hari kedua upacara wisuda yang digelar Universitas Airlangga di Airlangga Convention Center (ACC), lebih dari seribu lulusan telah dikukuhkan Rektor Universitas Airlangga Prof Muhammad Nasih. Semua wisudawan tampak khidmat mengikuti upacara pengukuhan. 

Wajah mereka cerah dan bahagia. Demikian pula wajah orang tua dan keluarganya. Mengikuti wisuda memang menjadi ujung dari proses panjang setelah bertahun-tahun mengikuti kegiatan belajar-mengajar.

Suasana upacara wisuda selalu menggetarkan, tak terkecuali upacara wisuda mahasiswa Universitas Airlangga yang digelar pada 3 Maret 2024. Upacara pengukuhan yang dibuka dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan himne Airlangga benar-benar membuat seluruh peserta upacara pengukuhan larut dalam suasana sakral. 

BACA JUGA: Wisudawan Itu Pembelajar, Rendah Hati, dan Tidak Bohong

Semua peserta wisuda dengan khidmat mengikuti jalannya upacara pengukuhan. Matanya tampak berbinar dan optimistis menyikapi tantangan yang mereka harus hadapi di pasar kerja baru. 

Bagi wisudawan program magister dan program doktoral, sebagian besar umumnya telah bekerja atau memiliki usaha untuk tempat bersandar. Namun, bagi lulusan program sarjana, hampir semua adalah pencari dan angkatan kerja baru yang sama sekali belum pernah terserap di pasar kerja. 

Tantangan yang mereka hadapi adalah era yang sudah berubah, yakni era digital dan era pascaindustrial yang tentu membutuhkan modal sosial yang lebih kompleks dari para pencari kerja.

BACA JUGA: Pesan Rektor Unhan Pada Wisudawan: Pahami Perkembangan Ancaman Global Untuk RI

PEJABAT NEGARA

Di antara lebih dari seribu wisudawan, salah seorang wisudawan yang dikukuhkan adalah Ipuk Fiestiandani. Ipuk yang saat ini menjabat Bupati Banyuwangi menempuh studi di Program Magister S-2 Kebijakan Publik FISIP Universitas Airlangga. Dia telah dinyatakan lulus sehingga berhak untuk diwisuda. 

Wisudawan lain yang membanggakan adalah Yuhronur Effendi. Yuhronur saat ini menjabat bupati Lamongan. Ia telah dinyatakan selesai menempuh Program Magister S-2 Ilmu Kesehatan, Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga. Yuhronur lulus dan diwisuda bersamaan dengan istrinya yang sama-sama menempuh studi di Program Magister S-2 Ilmu Kesehatan.

Ipuk dan Yuhronur adalah dua di antara lebih dari seribu wisudawan yang berbahagia karena telah dapat menyelesaikan seluruh kewajiban studi dengan baik. Ipuk dan Yuhronur berbeda dengan wisudawan lain karena mereka adalah bupati Banyuwangi dan bupati Lamongan, pejabat negara yang bersedia meluangkan waktu untuk menambah wawasan dan pengetahuan keilmuan untuk bekal melanjutkan karier sebagai pemimpin daerah. 

BACA JUGA: WISUDAWAN ADALAH MATAHARI

Tentu tidak mudah bagi seorang pejabat negara yang setiap hari disibukkan dengan tugas mereka di pemerintahan, untuk kemudian harus membagi waktu dengan kegiatan belajar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: