Blockbuster Museum Surabaya Siap Raih Gelar Lagi dalam Surabaya Tourism Award 2024

Blockbuster Museum Surabaya Siap Raih Gelar Lagi dalam Surabaya Tourism Award 2024

Blockbuster Museum Surabaya Siap raih gelar lagi dalam Surabaya Tourism Award 2024. Pengunjung Blockbuster Museum Surabaya sedang melihat-lihat koleksi dalam museum tersebut.-Boy Slamet-HARIAN DISWAY

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Blockbuster Museum Surabaya pada ajang Surabaya Tourism Award 2023 meraih predikat juara 1 Communicative Informative. Pada ajang STA 2024, objek wisata unik itu ikut serta lagi.

Blockbuster Museum Surabaya hadir dengan pendekatan baru dalam konsepnya kali ini. Dengan penambahan koleksi yang terus bertambah, museum itu menyajikan karakter-karakter baru yang disesuaikan dengan perkembangan film Blockbuster terbaru. 

Misalnya, tahun ini sedang populer film Kungfu Panda. Maka Blockbuster Surabaya Museum memajang miniatur tokoh Po sebagai tokoh utama film Kungfu Panda

BACA JUGA: Registrasi Objek Wisata Surabaya Tourism Award Diperpanjang, Buruan, Sampai 15 Mei 2024


Blockbuster Museum Surabaya Siap raih gelar lagi dalam Surabaya Tourism Award 2024. Koleksi di Blockbuster Museum Surabaya selalu ditambahkan dan dioramanya diubah setiap bulan.-Blockbuster Museum Surabaya-

Staf marketing Blockbuster Museum Surabaya Reyza Indra Anugeraha mengungkapkan bahwa semua staf Blockbuster Museum Surabayadilengkapi dengan pengetahuan mendalam tentang sejarah dan kisah di balik setiap karakter yang ada di museum.

Sehingga mereka bisa menjelaskan semuanya pada pengunjung. Reyza menyebut bahwa di Blockbuster Surabaya Museum, para pengunjung dapat menikmati sisi humanis.

"Setiap pengunjung akan ditemani oleh guide dari staf museum tersebut. "Entah pengunjungnya hanya satu-dua, tetap harus didampingi guide. Agar mereka bisa beroleh informasi," ujarnya. 

BACA JUGA: Kesempatan Masih Ada! Waktu Pendaftaran Surabaya Tourism Award 2024 diperpanjang

Setiap bulan, diorama-diorama dalam museum itu selalu berganti. Demi menawarkan pengalaman baru untuk setiap pengunjung. "Kami percaya pada komunikasi dua arah antara kami dan pengunjung," tambahnya.


Blockbuster Museum Surabaya Siap raih gelar lagi dalam Surabaya Tourism Award 2024. Berbagai koleksi Blockbuster Museum Surabaya yang dipajang. Museum tersebut turut serta lagi dalam Surabaya Tourism Award 2024.-Boy Slamet-HARIAN DISWAY

"Semua itu untuk membangun ikatan emosional dengan pengunjung. Tak hanya itu, kami aktif berpromosi sehingga pengunjung tidak hanya datang dari Surabaya. Tetapi juga dari berbagai negara. Seperti Jepang, Prancis, Tiongkok, dan lain-lain.

Para wisatawan mancanegara tersebut memberikan umpan balik tentang pengalaman mereka, yang kemudian diunggah ke akun Instagram Blockbuster Museum Surabaya dengan tagar #whattheysay.

BACA JUGA: Buruan Daftar, Ini Momen Tepat untuk Ikut Serta Surabaya Tourism Award 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: