Tayang Besok! House of the Dragon Season 2 Langsung Sajikan Perang Besar Black vs Green, Ini Sinopsisnya

Tayang Besok! House of the Dragon Season 2 Langsung Sajikan Perang Besar Black vs Green, Ini Sinopsisnya

Sinopsis House of the Dragon Season 2, langsung sajikan perang besar Black vs Green.-HBO-

HARIAN DISWAY - Jamaah Game of Thrones sudah punya agenda tetap setelah salat Iduladha besok pagi. Mereka hampir bisa dipastikan terpaku di depan TV. Menanti House of the Dragon musim kedua tayang.

House of the Dragon Season 2 tayang perdana pada 16 Juni 2024 di AS, atau Senin pagi, 17 Juni 2024. Pukul 08.00 WIB.

Showrunner Ryan Condal menjanjikan bahwa kita langsung masuk pada perang sipil akbar antara keluarga Targaryen. Yang kerap disebut dengan Dance of the Dragons tersebut.

BACA JUGA:House of Dragon, Prequel Terbaru Game of Thrones Mulai Syuting Perdana

Seperti apa kira-kira cerita yang ditawarkan oleh House of the Dragon Season 2? Artikel berikut ini akan mengupas sinopsis dan hal-hal apa saja yang bisa kita harapkan dari musim ini.

Flashback Season 1


Sinopsis House of the Dragon Season 2, langsung sajikan perang besar Black vs Green. Foto: Rhaenyra Targaryen bersama salah satu naganya.-HBO-

House of the Dragon diadaptasi dari buku Fire & Blood karya George RR Martin. Ia mengisahkan tentang perang saudara antara anggota klan Targaryen.

Kejadiannya sekitar 300 tahun sebelum Game of Thrones. Dan sekitar 100 tahun setelah Aegon Targaryen menyatukan Westeros menjadi Seven Kigndoms. Membentang dari lingkar Kutub Utara yang nyaris beku, hingga ke selatan, wilayah tepi pantai yang hangat.

BACA JUGA:Review House of the Dragon: Perfect, Andai Saja Pace Lebih Rapi

BACA JUGA:Matt Smith Menjelaskan Aksi Daemon Targaryen di Episode Terakhir House of the Dragon

Pada akhir musim pertama, Raja Viserys Targaryen (Paddy Considine) meninggal karena penyakit kusta. Ia meninggalkan dua anak. Rhaenyra (Emma D'Arcy) dari pernikahan pertama. Dan Aegon II, dari pernikahan keduanya dengan Alicent Hightower (Olivia Cooke).

Alicent adalah anak penasihatnya, Otto Hightower (Rhys Ifans), sekaligus sahabat dekat Rhaenyra saat kecil.

Kedua anak Raja Viserys mengklaim berhak atas duduk di Iron Throne, singgasana keramat yang terbuat dari ratusan pedang. Rhaenyra karena merasa lebih tua (dan ditunjuk langsung oleh raja yang sekarat). Sedangkan Aegon merasa berhak karena ia anak lelaki tertua raja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: entertainment weekly