Erick Thohir Kunjungi PLTS IKN: Siapkan Pasokan Listrik HUT RI ke-79

Erick Thohir Kunjungi PLTS IKN: Siapkan Pasokan Listrik HUT RI ke-79

Menteri BUMN Erick Thohir (tengah) diskusi bersama Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo (kanan) dan Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo (kiri) saat mengunjungi pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) IKN, di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu-Media PLN UID Jawa Timur-

HARIAN DISWAY - Menteri BUMN, Erick Thohir, dengan tegas memastikan bahwa pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, telah siap beroperasi untuk menyediakan listrik pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79.

Kunjungan inspeksi itu dilakukan pada Sabtu, 29 Juni 2024. Kunjungan tersebut juga melibatkan beberapa pejabat tinggi, seperti Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo, Sekretaris Kementerian BUMN Rabin Indrajad Hattari, serta Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo.

Erick Thohir menjelaskan bahwa PLTS IKN saat ini memiliki kapasitas produksi 10 megawatt (MW), sementara kebutuhan saat ini untuk IKN hanya sekitar 1 MW.

Hal itu menunjukkan bahwa PLTS sudah siap untuk memenuhi kebutuhan listrik dalam skala yang jauh lebih besar dari yang dibutuhkan saat ini.

BACA JUGA:PLN Mobile Color Run 2024: Minggu Berwarna di Surabaya, Jantung Kota Surabaya Meriah


Menteri BUMN Erick Thohir (kiri) bersama Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo (kanan) saat meninjau pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) Ibu Kota Nusantara, di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu, 29 Juni 2024-Media PLN UID Jawa Timur-

"Pada peringatan HUT RI ke-79 nanti, PLN, melalui PLTS dan gardu induknya, harus memastikan pasokan listrik yang memadai tidak hanya untuk acara utama, tetapi juga untuk jaringan listrik interkoneksi di Kalimantan," terang Erick Thohir.

Darmawan Prasodjo, Direktur Utama PLN, mengonfirmasi bahwa PLN telah memetakan kebutuhan listrik untuk peringatan HUT RI di IKN sebesar 1,5 MW.

PLTS IKN, yang mulai beroperasi sejak Februari 2024, saat ini mampu menyediakan 10 MW listrik.

Rencananya untuk meningkatkan kapasitasnya menjadi 50 MW pada akhir tahun ini. Dia juga menegaskan komitmen PLN untuk menggunakan listrik hijau dari PLTS IKN secara penuh untuk peringatan HUT RI.

BACA JUGA:Sambut Hari Anak Nasional: PLN UP3 Pamekasan Resmikan Fasilitas Ruang Child Care!

Dalam persiapan menyambut peringatan HUT RI, PLN telah menyiapkan skema kelistrikan 4 layer untuk memastikan keandalan pasokan listrik.

Itu termasuk penggunaan Uninterruptible Power Supply (UPS) untuk venue utama, dua jaringan listrik dari dua gardu induk yang berbeda untuk lapisan kedua dan ketiga, serta genset sebagai cadangan untuk lapisan terakhir.

"Saya yakin bahwa dengan skema pengamanan berlapis ini, listrik di peringatan HUT RI di IKN akan berjalan lancar tanpa masalah," ujar Darmawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: