Kemeriahan JCC Fun Walk, Banyak Games Seru Dihadirkan!

Kemeriahan JCC Fun Walk, Banyak Games Seru Dihadirkan!

Keseruan peserta JCC Fun Walk, diikuti oleh Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Destry Damayanti, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jawa Timur Erwin Gunawan Hutapea, dan Sekretaris Daerah Kota Surabaya Ikhsan.-Mohammad Nurwahyudi-Harian Disway -

Sementara itu, banyaknya permainan yang dihadirkan dalam JCC Fun Walk menambah keseruan acara ini. Mulai dari menggiring bola, lempar botol, memasukkan bola ke gawang, hingga hall in the wall.

BACA JUGA:Seru! Pemain Persebaya Ikut Lari di Green Force Run 2024, Mikael Tata Finis Terdepan!

BACA JUGA:Launching Kota Lama Surabaya Mundur, Dibarengkan Green Force Run 2024 pada...


Game hole in the wall di Jalan Tunjungan menambah keseruan JCC Fun Walk.-Sahirol Layeli-Harian Disway-

Peserta asal Surabaya Utama bernama Diyah mengamini hal tersebut. Ia mengaku senang bisa mengikuti JCC Fun Walk. "Acara bagus, banyak permainan, dapat kaos gratis juga," ujar dia.

Peserta lain, Ronggo Aji, Ponorogo juga melemparkan hal senada. Mahasiswa asal Ponorogo itu mengapresiasi acara yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia Jawa Timur.

"Bagus, acaranya luar biasa positif dan rangkaiannya banyak. Banyak game seru dan hadiah menarik," ucap pria yang saat ini berkuliah di ITS.

BACA JUGA:Narasi dari Balik Kampung Kota Peneleh, Surabaya

Namun, Ronggo juga memberikan masukan terhadap acara JCC Fun Walk. Menurutnya, jarak antar tempat game yang dibuat panitia terlalu dekat, sehingga para peserta menumpuk di titik-titik tersebut.

"Iya, tempat gamenya terlalu dekat, jadi tadi numpuk. Memang tidak wajib, tetapi saya penasaran, jadi saya tadi antre untuk main lempar botol. Lumayan dapat hadiah tumbler," selorohnya.


Permainan memasukkan bola ke gawang yang berada di Jalan Pahlawan diminati oleh peserta JCC Fun Walk.-Sahirol Layeli-Harian Disway-

Rangkaian JCC dan Festival Peneleh 2024 akan segera berakhir. Selain JCC Fun Walk, ada berbagai kegiatan menarik yang juga berlangsung hari ini.

Seperti Latte Art Competition, Kick-Off QRIS Jelajah Indonesia, Teatrikal Palagan Gunungsari, Thomas Angklung, Fashion Show Pesona Wastra Jawa Timur, dan ditutup dengan penampilan spesial dari penyanyi Budi Doremi. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: