5 Fakta Pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid, Jokowi Jadi Saksi

5 Fakta Pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid, Jokowi Jadi Saksi

Ini 5 fakta pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid, Jokowi jadi saksi pernikahan. --Instagram @thariqhalilintar

BACA JUGA:Thariq Halilintar Sebut Aaliyah Massaid Memiliki Karakter Wife Material, Apa Sih Maknanya?

"Saya terima nikah dan kawinnya Aaliyah Annisa Jeffar Massaid binti Adji Massaid dengan mas kawin tersebut tunai," jawab Thariq. Ucapannya disambut dengan persetujuan "Sah" dari kedua saksi.

Setelah prosesi ijab kabul, kedua mempelai berfoto dengan mahar atau mas kawin yang sudah dibingkai dengan cantik yang dihiasi dengan inisial nama mereka, AT (Aaliyah dan Thariq).

BACA JUGA:Thariq Halilintar Melamar Aaliyah Massaid, Siapkan 3 Hal Penting Menuju Pernikahan

3. Groomsmen dan Bridesmaid Terkenal


Ini 5 fakta pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid, deretan artis yang jadi groomsmen dan bridesmaid. --Instagram @yukikt

Thariq dan Aaliyah memiliki lingkup pertemanan dengan beberapa artis. Teman-teman selebriti itu diminta menjadi pengiring pengantin. Di deretan groomsmen yang mendampingi Thariq, ada Al Ghazali, Irzan Faiq, Harris Vriza, Imran Ismail, Sean Galael, dan lainnya.

Sementara itu, deretan bridesmaid yang mendampingi Aaliyah, antara lain, ada Amel Carla, Yuki Kato, Mahalini, Azizah Salsha, Alyssa Daguise, dan yang lainnya.

BACA JUGA:Lamar Aaliyah Massaid, Thariq Halilintar Janji Menyayangi Ibu dan Seluruh Keluarga Kekasihnya

4. Prosesi Pernikahan Adat Jawa dan Resepsi Minang


Ini 5 fakta pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid, prosesi pernikahan adat Jawa. --Instagram @thariqhalilintar

Akad nikah Thariq dan Aaliyah berlangsung dengan nuansa adat Jawa, mengikuti tradisi dari ayah Aaliyah, Adjie Massaid. Kedua mempelai mengenakan balutan busana pengantin khas Jawa berwarna putih.

Pada acara tersebut, mereka menjalani upacara panggih. Yakni pertemuan antara mempelai pria dan perempuan. Upacara tersebut merupakan puncak dari prosesi pernikahan adat Jawa dan melambangkan pengesahan pasangan sebagai suami dan istri.

Namun, pada saat resepsi, keduanya tampil dengan balutan busana khas Minang. Nuansa adat Minang dipilih berdasarkan asal keluarga Thariq.

Aaliyah mengenakan gaun pengantin full payet warna cokelat dan suntiang yang menghiasi kepalanya. Sedangkan Thariq tampak gagah dengan setelan jas senada dengan pakaian Aaliyah. Perjalanan keduanya menuju panggung resepsi diiringi musik dan tarian khas Minang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber