Sunscreen Bukan Sekedar Nomor SPF: Pahami Ini Sebelum Membeli Tabir Surya
Tabir Surya Bukan Sekedar Nomor SPF: Pahami Ini Sebelum Membeli. -eatthis-pinterest
HARIAN DISWAY - Pernahkah Anda bingung memilih tabir surya? Harus pilih SPF berapa, yang bahannya apa, atau yang waterproof atau tidak.
Apakah yang SPF-nya sangat tinggi itu sudah pasti paling bagus dan tepat untuk kulit Anda? Apakah kalau sudah memilih nomor SPF paling tinggi kemudian bakal terlindung sepenuhnya dari sinar ultraviolet?
Mari kita bahas seluk beluk tabir surya alias sunscreen berikut ini.
BACA JUGA:Ini Tanda Sunscreen yang Tidak Cocok untuk Anda, Perhatikan Reaksi Kulit saat Memakainya
Kenapa Tabir Surya Itu Penting?
Memilih SPF Sunscreen yang tepat--Pinterest
Sinar matahari memang bikin kita semangat. Tapi sinar ultravolet (UV) merupakan musuh utama kulit. Sinar UV bisa membuat kulit kita jadi kusam, muncul kerutan, dan menggelap. Namun, yang paling berbahaya, meningkatkan risiko kanker kulit.
Nah, tabir surya atau sunscreen dan sunblock bertugas melindungi kulit kita dari paparan sinar UV yang jahat tersebut.
Nomor SPF Itu Apa Sih?
Jika Anda melihat kemasan tabir surya, pasti menemukan tulisan SPF. Itu adalah singkatan dari Sun Protection Factor. Angka di belakang SPF menunjukkan seberapa lama tabir surya bisa melindungi kulit kita dari sinar UVB yang menyebabkan kulit terbakar.
Misalnya, kalau Anda mengenakan tabir surya dengan SPF 30, artinya kulit Anda bisa terlindungi 30 kali lebih lama dibandingkan jika Anda tidak memakai tabir surya sama sekali.
BACA JUGA:Cuaca Panas Kian Ekstrem, Ini 7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Semua Tipe Jenis Kulit
BACA JUGA:Sunscreen Saja Tidak Cukup, Lakukan Ini Supaya Kulitmu Terhindar Dari Bahaya Sinar UV
Broad Spectrum Itu Apa?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber