Yamaha Mulai Uji Mesin V4 di Valencia, Akhiri Era Inline-4 di MotoGP?

Yamaha Mulai Uji Mesin V4 di Valencia, Akhiri Era Inline-4 di MotoGP?

Penampakan sementara bentuk aerodinamika motor Yamaha mesin konfigurasi V4 yang diuji coba di sirkuit Ricardo Tormo Valencia Selasa dan Rabu ini --Twitter tmcblock @motpupdate

HARIAN DISWAY - Yamaha akhirnya mulai menguji mesin V4 di sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, mengakhiri spekulasi panjang soal arah pengembangan motor mereka untuk musim-musim mendatang. Lewat pengujian tertutup yang melibatkan Augusto Fernandez dan Cal Crutchlow, langkah besar Yamaha untuk meninggalkan tradisi mesin inline-4 mulai nyata terlihat.

Selasa dan Rabu ini, Yamaha Factory MotoGP melakukan uji coba tertutup di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia. Pembalap penguji yang dilibatkan adalah Augusto Fernandez, Selasa, dan Cal Crutchlow dijadwalkan turun di hari Rabu. Keduanya menguji mesin berkonfigurasi V4, yang telah lama dipersiapkan sejak tahun lalu.

Sepintas, motor YZR yang disinyalir sudah menggunakan mesin V4 itu terlihat memiliki aerodinamika yang sama persis dengan YZR-M1 versi reguler musim 2025. Perbedaannya terletak pada livery: motor uji tersebut didominasi warna hitam dengan aksen biru di bagian buritan.

Keberadaan mesin V4 Yamaha Factory akhirnya resmi muncul. “Kami telah mulai menguji mesin V4,” kata Direktur Teknik Yamaha Monster Energy, Max Bartolinidalam sebuah video pendek yang diunggah oleh MotoGP.

BACA JUGA:Honda MotoGP Bidik Dua Bintang Besar: Pedro Acosta dan Toprak Razgatlioglu

BACA JUGA:Yamaha Ubah Arah, Mesin V4 Jalani Tes Tertutup di Valencia

Insinyur asal Italia tersebut juga menambahkan bahwa semua teknisi Yamaha Factory kini tengah bekerja keras agar motor itu siap untuk diturunkan ke lintasan balap. Namun, ia menegaskan bahwa pengembangan ini bukan pekerjaan yang bisa diselesaikan dalam semalam.

Masih banyak aspek teknis yang harus dipertimbangkan secara matang, mengingat Yamaha belum pernah menggunakan mesin V4 sebelumnya.

"Saat ini, kami belum bisa membandingkan performanya dengan baik, tetapi kami akan segera melakukannya. Kami akan memilih motor yang lebih cepat di antara keduanya," lanjut Bartolini.

Ia juga menjelaskan bahwa motor musim depan akan menggunakan mesin V4, apabila terbukti lebih cepat dibanding versi sekarang.

Hal ini mempertegas bahwa, selain mesin baru, Yamaha juga tengah mengembangkan sasis dan paket aerodinamika khusus untuk motor dengan konfigurasi mesin V4.

Sebuah video yang diunggah akun Paddock-GP di platform X (dulu Twitter) memperlihatkan seorang pembalap uji Yamaha—diduga Augusto Fernandez—melibas tikungan Cheste dengan motor bersuara keras.

BACA JUGA:Patah Enam Tulang Rusuk, Jorge Martin Dibanjiri Dukungan dari Rival dan Fans MotoGP

BACA JUGA:Duh! 6 Tulang Rusuk Jorge Martin Patah di MotoGP Qatar 2025

Meski tak seberisik YZR-M1 versi 2025, suara mesinnya memiliki tone yang mirip dengan mesin CP4 (Crossplane Inline-4), yang notabene memang punya karakter pembakaran layaknya mesin V4.

Beberapa pengamat MotoGP sepakat bahwa dentuman suara mesin tersebut menyerupai mesin dengan firing order Big Bang, yang kini menjadi standar favorit di MotoGP.

Ritme pembakaran mesin Big Bang dipercaya meningkatkan grip ban dan membuat motor lebih mudah dikendalikan, meski membebani gearbox dan berdampak pada usia pakai yang lebih pendek serta biaya perawatan yang lebih mahal.

Pengujian ini masih bersifat awal dan dilakukan di lintasan tertutup. Belum ada rilis resmi mengenai bentuk fisik mesin dan komponen pendukung lainnya seperti sasis, aerodinamika, dan unit elektronik.

Tujuan utama dari tes ini adalah mengumpulkan data jarak tempuh untuk mengevaluasi keandalan mesin V4.

Kemungkinan besar, performa mesin V4 ini akan diperlihatkan secara resmi pada tahap kedua pengujian, tepat satu hari setelah Grand Prix Jerez, yakni pada tes resmi MotoGP tanggal 28 April 2025. Saat itu, Yamaha bisa menurunkan pembalap reguler mereka, Fabio Quartararo dan Alex Rins.

Menarik untuk ditunggu, seperti apa bentuk final motor Yamaha YZR bermesin V4 yang dikembangkan oleh Yamaha Factory MotoGP. (*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: