Kejurnas Wushu 2025 di Surabaya, 910 Atlet dari Seluruh Indonesia Berpartisipasi

Sebanyak 911 atet Wushu dari berbagai penjuru Indonesia mengikuti Kejuaraan Nasional Wushu 2025 di Surabaya, Selasa, 1 Juli 2025-Sahirol Layeli-Harian Disway
Selain itu, ada juga Wakil Gubernur Provinsi Jawa Timur Emil Elestianto Dardak. Ia menyampaikan rasa bangganya karena Surabaya menjadi tuan rumah kejuaraan Wushu nasional.
"Mudah-mudahan kejuaraan nasional wushu ini menjadi sebuah langkah yang penting untuk Indonesia bisa mencetak prestasi wushu di kancah internasional," papar Emil.
Surono pun menyatakan bahwa Kejurnas Wushu merupakan bagian dari desain besar olahraga nasional.
"Wushu adalah salah satu cabang olahraga unggulan yang dapat mengangkat harkat dan martabat Indonesia di pentas dunia. Kami berharap wushu dapat dipertandingkan di Olimpiade 2036," beber Surono.
Ia juga menekankan pentingnya pembinaan jangka panjang bagi atlet wushu. "Kami yakin bahwa dengan penyelenggaraan kejuaraan ini, kita dapat menciptakan atlet yang siap bersaing di tingkat dunia," tambahnya.
BACA JUGA:Sempat Putuskan Pensiun, Harris Raih Emas Wushu Asian Games
BACA JUGA:CSWI Open Wushu Championship 2023, Ajang Unjuk Talenta Atlet Cilik
Penampilan Atlet di Pembukaan Kejurnas Wushu 2025
Atlet binaan Pengprov Wushu Jawa Timur memamerkan bela diri Wushu dengan pedang di opening Kejurnas Wushu 2025, Selasa, 1 Juli 2025-Sahirol Layeli-Harian Disway
Opening Kejurnas Wushu 2025 juga menyajikan penampilan dari atlet binaan Pengprov Wushu Jawa Timur dan yayasan wushu di Surabaya.
Mereka menampilkan drama yang dipadukan dengan gaya bela diri wushu di setiap adegannya. Cerita yang mereka tampilkan adalah regenerasi olahraga dari tiap generasi.
Adegan dimulai dengan kelompok orang tua yang menampilkan taichi (taiji). Gerakannya mengalun lembut, diiringi musik khas Tiongkok.
Kemudian, disambut dengan masuknya anak-anak yang dengan lincah berlatih. Mereka berlarian, meroda, dan melompat riang gembira.
BACA JUGA:Dua Atlet Wushu Semarang Bawa Pulang Tiga Medali Emas Kejuaraan Asia Wushu Junior 2023 di Macau
BACA JUGA:Atlet Junior Wushu Sabet 6 Emas di Makau
Adegan pun berganti dengan masuknya beberapa atlet wushu dewasa. Mereka memamerkan gerakan yang sudah mereka latih. Ada yang membawa tombak dan pedang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: