Isu Menhan Prabowo Subianto menampar dan mencekik Wakil Menteri Pertanian Harvick Hasnul Qolbi akhirnya dipolisikan Ketua Relawan Prabowo Mania 08 Immanuel Ebenezer. ”Sudah kami laporkan,” ujarnya kepada pers Kamis, 5 Oktober 2023.
KABAR Prabowo menampar dan mencekik Harvick itu sudah menyebar sejak hampir sebulan lalu. Viral. Dan terus jadi gunjingan warganet. Prabowo sudah membantah. Namun, kabar tersebut terus beredar.
Pastinya, itu merugikan Prabowo yang akan maju pemilihan presiden. Itu memperkuat framing bahwa Prabowo sewenang-wenang. Sebelumnya, beredar video Prabowo menggebrak meja di suatu pertemuan.
BACA JUGA:Janji Prabowo: Bayar Utang ke Rakyat Madura di 2024
BACA JUGA:Survei Terbaru LSI Denny JA: Prabowo Masih Unggul Atas Ganjar dan Anies dalam Pilpres 2024
Dulunya (1998), Prabowo selaku Danjen Kopassus dituduh memerintahkan menculik para aktivis mahasiswa, yang sampai sekarang hilang.
Politikus PDIP yang juga aktivis ’98 Budiman Sudjatmiko di YouTube, Rabu, 26 Juli 2023, mengatakan, Prabowo mengakui memang menculik para aktivis. Namun, Prabowo mengaku sudah mengembalikan semua korban penculikan ke rumah masing-masing.
Menurut Budiman, Prabowo tidak mengetahui nasib korban penculikan yang hingga saat ini tidak pernah kembali ke rumah atau dinyatakan hilang.
BACA JUGA:Paham Geopolitik, Prabowo Dinilai Lebih Pantas Jadi Pemimpin
Budiman: ”Setidaknya ada 13 korban penculikan tahun 1997-1998 yang sampai saat ini masih hilang.”
Dengan begitu, isu tampar dan cekik tersebut memperkuat citra bahwa Prabowo memang seperti itu.
Immanuel Ebenezer melaporkan tiga orang ke Polda Metro Jaya Kamis, 5 Oktober 2023. Terlapor adalah Pemimpin Redaksi Seword TV Alifurrahman, pemilik akun YouTube Kanal Anak Bangsa TV Rudi S. Kamri, dan Ade Kurniawan.
Dilaporkan atas dugaan tindak pidana penyebaran berita bohong sesuai Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1946 tentang KUHP Pasal 14 ayat 1 dan/atau ayat 2. Laporan sudah diterima Polda Metro Jaya.
BACA JUGA:Aktivis Trisakti 08 Dukung Prabowo di Pilpres 2024: Sejarah Harus Diluruskan!