Renang Dapat Menghilangkan Stres? Cek Fakta Menariknya!

Senin 22-07-2024,07:00 WIB
Reporter : Elok Afida Nur Aini*)
Editor : Guruh Dimas Nugraha

HARIAN DISWAY - Renang bukan hanya olahraga yang menyenangkan, tapi juga menyehatkan. Salah satu manfaatnya adalah dapat menghilangkan stres.

Apakah benar renang dapat menjadi solusi efektif untuk mengatasi stres? Mari kita cek fakta menarik tentang manfaat renang bagi kesehatan mental dan fisik.

1. Mengurangi Kadar Stres

Salah satu manfaat utama dari renang adalah untuk mengurangi stres. Aktivitas fisik yang dilakukan saat berenang dapat meningkatkan produksi endorfin. Yaitu hormon yang dikenal dapat mengurangi rasa sakit dan meningkatkan perasaan bahagia.

Berenang secara teratur dapat membantu menurunkan kadar hormon stres seperti kortisol dalam tubuh. Itu dapat membuat pikiran lebih tenang dan rileks.


olahraga renang dapat meningkatkan mood--pinterest

BACA JUGA:Olahraga Pound Fit Super Seru Bareng SuperSkin di Alun-Alun Surabaya

2. Meningkatkan Kesehatan Jantung dan Paru-Paru

Berenang adalah olahraga kardiovaskular yang sangat baik. Saat berenang, jantung dan paru-paru bekerja lebih keras untuk memasok oksigen ke seluruh tubuh.

Itu tidak hanya memperkuat otot jantung dan paru-paru. Tetapi juga meningkatkan kapasitasnya. Kesehatan jantung dan paru-paru yang baik berkontribusi pada penurunan risiko penyakit kardiovaskular. Pun, meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

3. Meningkatkan Kualitas Tidur

Orang yang mengalami stres sering kali memiliki masalah dengan tidur. Berenang dapat membantu mengatasi masalah itu.

BACA JUGA:Pagi atau Sore, Mana yang Lebih Baik untuk Olahraga?

Aktivitas fisik yang dilakukan saat berenang membantu mengatur pola tidur dan meningkatkan kualitas tidur. Dengan tidur yang lebih baik, tubuh dapat lebih efektif mengatasi stres dan memulihkan energi.

4. Meningkatkan Kesehatan Mental

Kategori :