Rombongan Depok Lanjut ke Jombang usai Menghadiri Resepsi Harlah 1 Abad NU di Sidoarjo

Rombongan Depok Lanjut ke Jombang usai Menghadiri Resepsi Harlah 1 Abad NU di Sidoarjo

PC Muslimat NU, Kota Depok ziarah makam KH Bisri Syansuri, di Jombang, Selasa, 7 Februari 2023-Ist.-Harian Disway

SIDOARJO, HARIAN DISWAY Sejumlah basis keanggotaan Nahdlatul Ulama (NU) di Depok, Jawa Barat bergairah sekali saat berkunjung ke Sidoarjo, Jatim. Dengan berjumlah 120 orang lebih, rombongan NU itu mencarter 2 unit bus. Plus menggunakan mobil pribadi.

Senin pagi, 6 Februari 2023, mereka mengagendakan berkumpul dulu. Di suatu titik yang disepakati. Sekitar pukul 08.00 WIB mereka mulai melakukan perjalanan. Beriring-iringan laju kendaraan mereka melintasi berbagai kota/kabupaten.

 

Mereka menempuh 700 kilometer untuk sampai ke Kota Delta. Beruntungnya, tak ada simpul kemacetan yang mereka temui selama perjalanan. Sehingga, mereka pun bisa sampai di Sidoarjo dengan waktu standar: 10-12 jam.

"Kami tiba di Sidoarjo sekitar pukul 20.00 WIB," kata salah satu peserta rombongan NU Depok, Siti Rukoyah, Selasa, 7 Februari 2023.

 

Siti bersama rombongannya, belum bisa benar-benar puas. Sebab, mereka masih harus menempuh 1 kilometer lagi perjalanan, dengan berjalan kaki bisa sampai ke titik venue di Gelora Delta Sidoarjo.

 

BACA JUGA:Terkesima Pidato Yahya Staquf

BACA JUGA:Selamat Datang Abad ke-2 NU


PC Muslimat NU, Kota Depok ziarah makam KH Bisri Syansuri, di Jombang, Selasa, 7 Februari 2023-Ist.-Harian Disway

Ya, mereka ingin mengukir sejarah, sekaligus menjadi pelaku sejarah dalam perayaan Puncak Resepsi Satu Abad NU yang digelar di Kota Delta itu. Yang dihadiri Presiden Joko Widodo. Serta ratusan ulama besar tanah air maupun luar negeri. Juga satu juta jamaah Nahdliyin dari berbagai penjuru negeri.

 

"Kami senang sekali. Plus terharu. Bisa ikut menjadi bagian dari sejarah penting 1 Abad NU," ujar Siti. Meskipun, dia dan rombongannya hanya cukup merayakan gawe akbar dari panggung area timur GOR. Karena memang tidak memiliki gelang penanda masuk stadion. Mereka sudah cukup bersyukur.

 

"Kapan lagi juga. Belum tentu lho.. kami menemukan itu di abad-abad berikutnya," terang perempuan 48 tahun itu. "Seru sekali. Kami masih bisa menikmati euforianya dari layar raksasa dari panggung itu," lanjutnya.


Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf berpidato pada peringatan 1 Abad NU di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, 7 Februari 2023. -FOTO: JULIAN ROMADHON-HARIAN DISWAY-

 

BACA JUGA:Cheng Yu Pilihan Pemilik Satoria Group Alim Satria: Zai Tian Yuan Zuo Bi Yi Niao, Zai Di Yuan Wei Lian Li Zhi

BACA JUGA:Diungkap Polisi, Berondong Kuras Harta

 

Tidak ada keluh kesah yang tampak dari raut wajah Siti, pun para rombongannya. Padahal telah banyak perjuangan mereka agar dapat merayakan momentum 1 abad NU di Sidoarjo itu. Mulai durasi panjang perjalanan mereka tempuh dari Depok ke Sidoarjo.

 

Berjalan kaki menuju panggung. Pun tak jarang mereka harus menembus padatnya peserta lain dalam gawe akbar itu. Sedangkan, juga repot menenteng koper mereka masing-masing.

 

"Intinya kami puas. Kami sangat bersyukur," aku Siti sambil memelankan langkah kaki dan menahan kopernya, Selasa siang, 7 Februari 2023.

 

BACA JUGA:Suamimu Kencanduan Game Online? Coba Baca Novel Karya Altami N.D. Bun..

BACA JUGA:Kata Gen-Z di Puncak Resepsi 1 Abad NU: Sarapan, Ngopi, hingga Tempat Istirahat Disediakan Warga Ndarjo

 

Selepas dari Sidoarjo itu, Siti dan para rombongannya yang tergabung dari para pengurus PCNU, Kiai, anggota pesilat Pagar Nusa, Muslimat, Fatayat, serta para anggota IPPNU akan melanjut perjalanan baru. Menuju ke Jombang untuk ziarah ke makam muassis NU: KH Hasyim Asyari, KH Bisri Syansuri, dan KH Wahab Chasbullah. "Sepulang dari itu kami kembali ke Depok," tandasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: