Pembunuhan Mahasiswa UI dan Pohon Uang (3): Anak Cerdas dan Baik Hati Itu Ditemukan di Kolong Tempat Tidur
Muhammad Naufal Zidan, Mahasiswa UI yang tewas dibunuh seniornya-ilustrasi-Berbagai sumber
NAUFAL mahasiswa cerdas. Ia lulusan SMA Negeri 1 Probolinggo, Jawa Timur, 2022. Teman SMA Naufal bernama Regina, kepada wartawan, Sabtu, 5 Agustus 2023, seperti ini.
”Waktu SMA, Naufal masuk jalur akselerasi. Ia lulus SMA dalam dua tahun. Terus, lulusnya terbaik. Ia diterima di UI tanpa tes, melalui nilai rapor yang baik, atau SNMPTN. Katanya, dari SMAN 1 Probolinggo selama ini baru Naufal yang bisa masuk UI. Apalagi tanpa tes.”
Regina: ”Kami dengar berita duka itu, sangat sedih. Naufal anak yang baik.”
BACA JUGA:Terjerat Pinjol, Mahasiswa UI Bunuh Yunior
BACA JUGA:Pembunuhan Mahasiswa UI dan Pohon Uang (1): Semua Berawal dari Gambling Kripto
BACA JUGA:Pembunuhan Mahasiswa UI dan Pohon Uang (2): Kronologi Altaf Habisi Naufal
Rabu malam, 2 Agustus 2023, ortu Naufal menelepon Naufal. Tidak terhubung. Berkali-kali tidak terhubung. Lantas, ortu Naufal menelepon pemilik rumah kos. Minta tolong menghubungkan ke Naufal yang mungkin saja tidur.
Nirwan Pohan: ”Pemilik tempat kos memeriksa kamar korban. Mengetuk pintu. Tidak ada jawaban. Lalu, pemilik kos melapor ke orang tua korban, bahwa korban malam itu tidak tidur di tempat kos.”
Kamis, 3 Agustus 2023, keluarga Naufal menelepon lagi. Berkali-kali. Tidak terhubung. Maka, pihak keluarga minta tolong paman Naufal bernama Teguh Setiadji yang tinggal di Jakarta agar memeriksa keberadaan Naufal.
BACA JUGA:Pembunuhan Mahasiswa UI dan Pohon Uang (4-Habis): Generasi Z Perlu Memahami Literasi Keuangan
Teguh juga menelepon Naufal, tidak terhubung. Diperkirakan terjadi sesuatu pada Naufal.
Jumat, 4 Agustus 2023, pukul 09.15 WIB, Teguh mendatangi tempat kos Naufal. Pintu kamar Naufal tetap tertutup. Teguh mendatangi pemilik kos, minta membuka kamar dengan kunci cadangan.
Kamar dibuka, Teguh masuk. Bau kapur barus menyengat. Tampak kapur barus bertebaran di lantai. Terlihat ada bungkusan plastik hitam besar di kolong tempat tidur.
Bungkusan ditarik, sangat berat. Ditarik lebih kuat, plastik sobek. Tampaklah tubuh Naufal. Teguh syok. Segera lapor polisi. Polisi tiba di TKP. Dari olah TKP diketahui, ada yang berusaha membersihkan bercak darah di lantai dan area tempat tidur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: