Bye, Lemot! 7 Cara Ampuh untuk Melatih Otak Semakin Tajam dan Cerdas
BYE, Lemot! 7 cara ampuh untuk melatih otak agar semakin tajam dan cerdas.-Freepik-
HARIAN DISWAY - Otak adalah organ tubuh yang sangat penting. Karena berfungsi sebagai pusat pengendali seluruh aktivitas yang kita lakukan sehari-hari. Bagaimana kalau otak mulai lemot?
Pernahkah Anda merasa lambat mencerna sesuatu? Misalnya saat membaca buku, menonton film, atau saat berbicara dengan orang lain? Kondisi itu biasa kita sebut lemot alias lambat.
Otak lemot bisa disebabkan oleh berbagai faktor. Seperti kurangnya nutrisi dan oksigen ke otak, stres, atau kurang tidur.
Nah, demi mengurangi potensi itu, kita perlu melakukan latihan yang berguna untuk mengasah otak tetap tajam. Berikut ini rekomendasi 7 cara ampuh untuk melatih otak semakin tajam dan tidak lemot.
1. Mengisi Teka-Teki Silang
BYE, Lemot! 7 cara ampuh untuk melatih otak agar semakin tajam dan cerdas.-Freepik-
Permainan teka-teki silang efektif untuk melatih otak agar semakin cerdas tajam dan cerdas. Teka-teki silang adalah permainan yang menguji pengetahuan umum dan kemampuan kognitif seseorang.
Dengan bermain teka-teki silang secara rutin, kita dapat melatih otak untuk mencari informasi, mengingat fakta-fakta, serta menyelesaikan masalah. Selain itu, permainan teka-teki silang juga bisa membantu meningkatkan fokus dan menambah kosa kata.
BACA JUGA: Duduk Berjam-jam dalam Sehari Bisa Menyebabkan Lebih Cepat Pikun
Tak perlu repot mencari buku teka-teki silang. Di Apps Store maupun Play Store, ada banyak permainan model teka teki silang yang bisa diunduh dan dimainkan kapan saja.
2. Membaca Buku Fiksi
BYE, Lemot! 7 cara ampuh untuk melatih otak agar semakin tajam dan cerdas.-Guardian-
Membaca buku fiksi adalah salah satu cara untuk berimajinasi dan melarikan diri dari kenyataan sejenak. Selain itu, ternyata membaca buku fiksi juga bermanfaat untuk melatih otak semakin tajam dan cerdas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: channel news asia