Tingkatkan Kompetensi Dokter Mata, NEC Adakan Lasik Course Batch 2 di Surabaya

Tingkatkan Kompetensi Dokter Mata, NEC Adakan Lasik Course Batch 2 di Surabaya

Dokter mata menerima materi tentang Wetlab LASIK di National Eye Center Surabaya.-NEC Surabaya-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - National Eye Center (NEC) mempersembahkan Lasik Course sebagai langkah meningkatkan kompetensi dokter mata dalam mengatasi keluhan penglihatan di era teknologi ini. Dalam kegiatan yang diadakan pada Sabtu-Minggu, 25-26 November 2023, NEC berhasil menyelenggarakan program edukasi dan pelatihan Lasik Course Batch 2.

Lasik atau Laser Vision Correction (LVC) semakin menjadi kebutuhan masyarakat yang ingin membebaskan penglihatan dari keluhan mata, seperti kelainan refraksi (minus, silinder).

Meski kacamata atau softlens dapat mengoreksi penglihatan, banyak yang beralih ke tindakan lasik agar bisa beraktivitas tanpa keterbatasan.

"Lasik Course ini menjadi program edukasi dan pelatihan terkait lasik bagi para dokter spesialis mata untuk meningkatkan kompetensi dan update pengetahuan terkait Laser Vision Correction. Tim kami juga mendatangkan instruktur dan pemateri berpengalaman dari India," ujar Ketua Pelaksana Lasik Course, dr. Asti Indriani Wisnujono, Sp.M.

Dokter spesialis mata NEC Surabaya, dr. Nuke Erlina, Sp.M, turut memberikan arahan dan edukasi selama NEC LASIK COURSE berlangsung.

BACA JUGA:Kiesha Alvaro Coba LASIK di National Eye Center Surabaya: Kok, Tiba-Tiba Selesai Aja!

BACA JUGA:Mata Lelah Akibat Terlalu Lama Menggunakan Gawai? Bisa Jadi Anda Terkena Computer Vision Syndrome

Acara ini menjadi kali kedua pada tahun 2023, mengundang puluhan dokter spesialis mata dari berbagai daerah, seperti Surabaya, Bali, hingga Gorontalo.

"Angka penderita Kelainan Refraksi seperti mata minus, silinder, dan mata tua di Indonesia mencakup 20.7% dari seluruh penyebab kebutaan. Tren lasik terus meningkat karena terbukti mengembalikan kualitas penglihatan kembali normal. Sehingga banyak penderita Kelainan Refraksi yang ingin sembuh total dengan metode lasik ini dengan harapan dapat kembali beraktivitas tanpa hambatan," terangnya.


Dokter Spesialis Mata NEC Surabaya dr. Nuke Erlina, SpM saat memberikan arahan dan edukasi di NEC Lasik Course. -NEC Surabaya-

Dalam Lasik Course ini, materi disajikan secara sistematis dan mudah dimengerti. Peserta mendapatkan pembaruan ilmu secara langsung di hari pertama, dilanjutkan dengan sesi praktik langsung di hari kedua.

Jumlah peserta dibatasi dengan setiap peserta mendapatkan satu instruktur, memastikan konsultasi dan pembelajaran yang optimal.

Program Lasik Course tahun ini melibatkan 9 instruktur dari tim dokter NEC yang siap mendampingi peserta. Sesi diskusi online dengan Guest Speaker Internasional, dr. Rupal Shah, MD, ahli bedah refraktif dari India dengan pengalaman lebih dari 20 tahun di bidang Lasik, membuat program ini semakin istimewa.

BACA JUGA:Waspada 7 Penyakit pada Musim Hujan, Ada Asma Hingga Malaria

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: