Hasil Piala Asia: Qatar Sikat Lebanon 3-0, Tuan Rumah Puncaki Grup A
Almoez Ali merayakan golnya ke gawang Lebanon, 12 Januari 2024-Instagram @qfa-
HARIAN DISWAY - Pertandinan pembuka Piala Asia 2023 sudah selesai. Qatar berhasil menumbangkan lawannya, Lebanon dengan skor 3-0, 12 Januari 2024.
Laga yang berlangsung di Lusail Stadium itu, menjadi penanda bahwa Piala Asia 2023 dimulai.
Sebagai tuan rumah dan juara bertahan, Qatar tampil dengan percaya diri. Karena mereka tuan rumah, mereka pun masuk di Grup A, bersama China, Tajikistan, dan Lebanon.
Kembali ke pertandingan. Tensi pertandingan tak berjalan cukup cepat. Keduanya bermain bersabar di sepanjang paruh pertama. Sebagai tuan rumah, Qatar tampil sangat perkasa. Tim berjuluk The Maroon itu, terus-terusan mengancam gawang Lebanon.
Buktinya, menit ke-20 Qatar mendapat peluang lewat Akram Afif. Afif mengirim umpan dari tendangan bebas, disundul Alhamdi Ali, tapi si kulit bundar mampu diamankan kiper Lebanon, Mostafa Matar.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Skuad Termuda Piala Asia: Semoga Muda dan Berbahaya!
BACA JUGA:Jadwal Matchday Pertama Piala Asia, Partai Pembuka Qatar vs Lebanon
Peluang emas lainnya pun berdatangan. Lagi-lagi lewat sosok Akram Afif. Kali ini terjadi dimenit ke-31. Pemain berambut kribo itu, menanduk bola ke arah gawang, tetapi bola itu masih membentur mistar gawang.
Selebrasi Akram Afif ketika mencetak gol ke gawang Lebanon di Piala Asia, 12 Januari 2024-Instagram @afcasiancup-
Qatar bisa memanfaatkan kelengahan lini belakang Lebanon, menjelang babak pertama usai. Akram Afif bisa mencetak gol untuk Qatar di menit ke-45.
Babak pertama pun ditutup dengan skor 1-0, untuk keunggulan tim tuan rumah. Kedua kesebelasan memasuki ruang ganti, untuk sejenak beristirahat.
Selepas turun minum, Qatar sama sekali tan mengendurkan agresivitas serangannya. Mereka langsung tancap gas di babak kedua. Alhasil gol kedua mereka pun tercipta.
BACA JUGA:Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Qatar, Lawan Jepang di Laga Pamungkas
BACA JUGA:Saddil Dicoret! Shin Tae-Yong Umumkan 26 Pemain Timnas Indonesia di Piala Asia
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: