Menyala Abangku! Calum Scott Hibur Fans di Pembukaan Konser Ed Sheeran

Menyala Abangku! Calum Scott Hibur Fans di Pembukaan Konser Ed Sheeran

Calum Scott jadi pembuka konser Ed Sheeran di Jakarta International Stadium (JIS), pada Sabtu, 2 Maret 2024.--Rifkianto Nugroho/Detikcom

HARIAN DISWAY - Calum Scott hadir sebagai pembuka konser Ed Sheeran di Indonesia yang digelar pada Sabtu, 2 Maret 2024 di Jakarta International Stadium (JIS).

Dalam sambutan hangatnya, pelantun You Are the Reason itu mengucapkan kalimat berbahasa Indonesia kekinian yang mengejutkan para penonton.

"Apa kabar, Jakarta? Namaku Calum Scott. Selamat datang di konser Ed Sheeran. Kita akan bersama selama 40 menit ke depan," ucapnya, disambut ribuan fans yang memenuhi stadion JIS.

BACA JUGA:Bikin Heboh! Ed Sheeran Blusukan ke Pasar Santa Jakarta Sebelum Konser

Calum Scott kemudian mengawali penampilannya dengan penuh semangat. Ia membawakan lagu populernya, Lighthouse, untuk memanaskan suasana. Dengan senyum cerah, ia mengajak fans turut menyanyi bersama.


MENYALA Abangku! Calum Scott hibur fans di pembukaan konser Ed Sheeran.-Twitter Ed Sheeran Indonesia-

Penyanyi asal Inggris itu bahkan belajar beberapa kalimat Bahasa Indonesia yang sedang populer saat ini. Saat jeda antar lagu, ia meminta tepuk tangan penonton. Dan ketika ia mendapat aplaus meriah, Calum Scott berseru, "Menyala Abangku!"

Hal itu tentunya memicu gelombang aplaus yang semakin heboh lagi. Fans Ed Sheeran benar-benar terhibur oleh penampilan penyanyi 35 tahun tersebut.

BACA JUGA:Konser Ed Sheeran Dipindah dari GBK ke JIS, Fans Minta Refund

BACA JUGA:Jungkook BTS Ungkap Kesulitan Bikin Album Golden: Kepingin Jumpa Ed Sheeran dan Shawn Mendes

Opening act konser Ed Sheeran yang bertajuk + - = ÷ x Tour atau Mathematics Tour 2024 berhasil menyita perhatian penonton.

Dengan kehadiran Calum Scott di konser tersebut, penonton memiliki kesempatan langka untuk menikmati dua penyanyi terkenal secara langsung dalam satu acara.

Dalam sesi pembuka itu, Calum Scott kemudian membawakan serangkaian lagu hitsnya yang sangat populer di Indonesia. Setelah Lighthouse, ia melanjutkan dengan At Your Worst, Whistle, Biblical, If You Ever Change Your Mind, dan Where Are You Now.

BACA JUGA:Calum Scott Kolaborasi dengan Lyodra Merilis Lagu Heaven, Ini Liriknya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: