Fraksi PKS Kota Pasuruan Sentil Bangunan Mangkrak dan Kritik Penambahan Payung Madinah

Fraksi PKS Kota Pasuruan Sentil Bangunan Mangkrak dan Kritik Penambahan Payung Madinah

Payung madinah di Kota Pasuruan sisi selatan yang patah ruas pengaitnya-Istimewa-

HARIAN DISWAY - Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) tahun anggaran 2023, yang disampaikan Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf memunculkan sejumlah rekomendasi cukup tajam dari anggota legislatif setempat.

Salah satunya usulan yang disampaikan Ismu Hardiyanto yang merupakan anggota komisi 3 dari fraksi Partai Keadilan Sejahtera (F-PKS). 

Ismu menyoroti beberapa bangunan mangkrak yang dibangun menggunakan APBD tahun 2023.

Tampak jelas pembangunan kios-kios di Pasar Kebonagung, stan-stan di Kelurahan Bangilan, dan kios-kios di samping Mal Pelayanan Publik (MPP) yang mangkrak sampai sekarang.

Peruntukan yang belum jelas dan fungsinya itu dinilai politisi senior itu harus dilakukan pembenahan. 

Mantan ketua DPD PKS Kota Pasuruan itu juga menyoroti tajam tidak diperlukannya lagi penambahan Payung Madinah.

BACA JUGA:Korea Trade Invesment Promotion Agency (Kotra) Bakal Berinvestasi di Kota Pasuruan

BACA JUGA:BPJS Kesehatan Cabang Pasuruan Jamin Pelayanan Tetap Optimal di Libur Panjang Lebaran 2024

Rencana penambahan payung madinah oleh Pemkot Pasuruan dinilainya tidak perlu karena masih banyak pos anggaran yang lebih penting mendapatkan perhatian.

"Pembangunan Payung Madinah yang diklaim sebagai ikon Kota Pasuruan. Pada awal rencananya keberadaan payung tersebut diharapkan menambah PAD. Namun, sangat disayangkan sampai dengan sekarang tidak ada kajian penghitungan tersebut," ungkapnya, Kamis 21 Maret 2024. 

Hubungan kurang harmonis antara legislatif dan eksekutif juga menuai komentar politisi berlatar belakang dokter hewan itu. Ia berharap ke depannya hubungan antara legislatif dan eksekutif kembali harmonis untuk pembangunan Kota Pasuruan.

Di sisi lain, Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf memang tetap menargetkan ada 14 buah Payung Madinah yang dibangun.

Saat ini sudah ada 12 buah payung yang dibangun dengan menggunakan APBD tahun 2022 dan 2023 itu. Menurut Gus Ipul, payung madinah telah berhasil menarik ratusan ribu wisatawan datang ke Kota Pasuruan. (Lailiyah Rahmawati)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: